Berkat VAR, Timnas U-17 Masih Imbangi Ekuador di Babak Pertama

Indonesia unggul lebih dulu

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-17 ditahan imbang Ekuador U-17 dengan skor 1-1 di babak pertama duel Grup A Piala Dunia U-17 2023. Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (10/11/2023), skuad Garuda Asia kerja keras menahan gempuran tim tamu.

Indonesia yang sempat unggul lebih dulu, justru kehilangan ritme permainan yang membuat Ekuador mampu menyamakan kedudukan.

Pendekatan Indonesia sebenarnya berjalan mulus saat memulai kick-off. Tim besutan Bima Sakti ini berhasil mendominasi penguasaan bola untuk memaksa Ekuador bertahan cukup dalam.

Skema serangan yang dibangun Timnas U-17 pun berjalan efektif. Meski demikian, ada beberapa momen yang hilang di sepertiga akhir lapangan lawan.

Sementara, serangan balik yang dilancarkan Ekuador begitu berbahaya. Kecepatan dan umpan silang yang terus dipertontonkan sukses mengancam gawang Indonesia. Beruntung, sederet peluang tersebut tak dieksekusi dengan matang.

Gol yang dinanti-nanti Indonesia akhirnya lahir saat duel berusia 22 menit. Riski Afrisal melakukan penetrasi di sektor kanan pertahanan lawan dan melakukan umpan tarik ke depan mulut gawang.

Umpan tarik tersebut salah diantisipasi kiper Ekuador, Christian Loor. Arkhan Kaka yang tak terkawal pun dengan leluasa menyontek bola liar tersebut untuk membawa rekan-rekannya unggul lebih dulu.

Sial, saat unggul, Timnas U-17 justru hilang konsentrasi. Situasi itu berhasil dimanfaatkan Ekuador untuk mengeksploitasi lini pertahanan Garuda Asia.

Lambatnya reaksi Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan pun harus dibayar mahal. Tim tamu mampu menyamakan kedudukan lewat tandukan Allen Obando menit 28.

Ekuador yang mendapatkan momentum terus menggempur pertahanan Indonesia secara masif. Jair Collahuazo nyaris menggandakan keunggulan pada menit 45+1. Beruntung, gol tersebut dianulir VAR lantaran ada indikasi offside terlebih dahulu.

Tak berselang lama, babak pertama pun rampung. Skor 1-1 menutup laga di jeda turun minum.

Baca Juga: Line Up Timnas U-17 vs Ekuador, Welber Jardim Starter

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya