Barcelona Lepas Ilkay Guendogan ke Manchester City Gratis

Barcelona gak mau cari untung?

Jakarta, IDN Times - Barcelona telah melepas Ilkay Guendogan ke Manchester City. Menariknya, manajemen Blaugrana rela melepas gelandang Jerman tersebut untuk kembali bermain di Etihad Stadium dengan cuma-cuma, alias gratis.

Dilaporkan pakar transfer Italia, Fabrizio Romano, Barcelona dan The Citizens telah mencapai kesepakatan. Mereka tinggal menunggu waktu untuk mengonfirmasinya ke publik.

"Ilkay Guendogan kembali ke Manchester City, here we go!" cuit Fabrizio Romano, Rabu (21/8/2024).

1. Guendogan masih punya kontrak di Barcelona

Barcelona Lepas Ilkay Guendogan ke Manchester City GratisIlkay Guendogan (fcbarcelona.com)

Barcelona sebenarnya bisa mencari keuntungan karena Guendogan masih terikat kontrak hingga Juni 2026 mendatang. Menilik performanya sepanjang Euro 2024, Guendogan tampak masih memiliki nilai jual yang lumayan, meski usianya sudah menginjak 33 tahun.

Nilai pasar Guendogan di laman Transfermarkt memang hanya sekitar 15 juta euro, atau senilai Rp258 miliar. Namun, angka tersebut sudah membuat manajemen Barcelona bisa kecipratan untung, mengingat Guendogan direkrut dengan status bebas transfer pada Juli 2023 lalu.

Baca Juga: Kejutan, ManCity Mau Pulangkan Guendogan dari Barcelona

2. Alasan Guendogan dilepas Barcelona

Barcelona Lepas Ilkay Guendogan ke Manchester City GratisHansi Flick (fcbarcelona.com)

Alasan Barcelona melepas Guendogan karena tidak masuk dalam skema permainan pelatih Hansi Flick. Guendogan bahkan tak dicantumkan dalam daftar susunan pemain saat Barcelona membungkam Valencia dengan skor 2-1, pada laga perdana LaLiga 2024/25, 18 Agustus 2024 lalu.

Hubungan antara Guendogan dan Flick juga tampak kurang harmonis. Stok gelandang muda yang melimpah, seperti Gavi, Pedri, Frenkie de Jong, Pablo Torre, dan Dani Olmo, membuat posisi Guendogan kian tersisihkan.

Alasan lain, dilansir Football Espana, Barcelona ingin memangkas pengeluaran. Itu yang membuat mereka rela melepas Guendogan secara gratis.

3. Guendogan jadi angin segar buat ManCity

Barcelona Lepas Ilkay Guendogan ke Manchester City GratisManajer Manchester City, Pep Guardiola (mancity.com).

Kini, perkenalan Guendogan untuk yang kedua kalinya tinggal menunggu waktu. Kehadiran Guendogan menjadi angin segar, karena ManCity baru saja kehilangan gelandangnya, Oscar Bobb, yang cedera patah kaki.

"Kesepakatan dicapai setelah pembicaraan positif dalam 48 jam terakhir. Gelandang Jerman akan bergabung dengan kontrak hingga Juni 2025," cuit Romano.

Baca Juga: Kejutan, ManCity Mau Pulangkan Guendogan dari Barcelona

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya