2 Gol Fantastis Bantu Turki Bekuk Georgia dalam Laga Super Seru

Turki versus Georgia seru banget!

Intinya Sih...

  • Turki menang 3-1 atas Georgia dalam laga Grup F Euro 2024.
  • Duel seru, dengan diwarnai dua gol sensasional Turki dari luar kotak penalti.
  • Georgia merepotkan Turki, namun gagal menyamakan kedudukan.

Jakarta, IDN Times - Turki sukses membungkam Georgia dalam laga perdananya di Grup F Euro 2024, Selasa (18/6/2024) malam WIB. Turki menang 3-1 atas Georgia, dengan cara yang mengesankan dan laga terseru di penyisihan grup Euro 2024 sejauh ini.

Duel di Signal Iduna Park ini benar-benar menghibur, karena berjalan ketat hingga 90 menit. Khususnya, Turki yang mampu mencetak dua gol sensasional dari luar kotak penalti.

Turki memang mendominasi sejak peluit kick-off dibunyikan, meski sempat kesulitan di awal laga. Banyak peluang yang terbuang karena mereka kurang klinis di depan gawang.

Upaya Hakan Calhanoglu dan kawan-kawan akhirnya berbuah manis pada menit 25. Mert Muldur membuka keunggulan Turki, lewat gol cantik. Tembakan first time sensasional Muldur, yang memanfaatkan bola liar membuat bola meluncur deras ke gawang Georgia, kawalan kiper Giorgi Mamardashvili.

Gol tersebut meningkatkan tempo permainan Turki. Serangan balik yang mereka lancarkan begitu berbahaya. Mereka nyaris menggandakan keunggulan dengan cepat, andai gol Kenan Yildiz tak dianulir Video Assistant Referee (VAR).

Georgia tak kalah berbahaya. Beberapa kali, kombinasi umpan yang terorganisir dengan rapi mampu merepotkan pertahanan Turki. Lewat skema itu pula, Georges Mikautadze sukses menggetarkan jala Turki, usai memanfaatkan umpan cerdik Giorgi Kochorasvili menit 32.

Intensitas duel kian panas setelah kedudukan kembali imbang. Namun, kedua tim gagal menambah gol. Skor 1-1 pun bertahan hingga jeda.

Jalannya duel di paruh kedua tak kalah seru, meski Turki dan Georgia tetap setia pada pendekatannya. Turki lagi-lagi mencetak gol spektakuler, lewat aksi Arda Guler menit 65.

Guler melepaskan tembakan keras melengkung dari sepertiga akhir lapangan. Tembakannya begitu akurat, hingga menjebol sisi kiri atas jala Georgia.

Gol Guler memicu Georgia untuk lebih berani menyerang. Serangan balik mereka nyaris berbuah manis pada menit 70. Namun, aksi Kochorasvili untuk menyamakan kedudukan digagalkan mistar gawang.

Memasuki menit krusial, Turki cenderung lebih bertahan. Pilihannya tepat, karena gempuran masif Georgia beberapa kali mengancam gawang Turki kawalan Mert Gunok.

Georgia yang berambisi menyamakan kedudukan justru mendapat hukuman. Mamardashvili yang sampai maju untuk menyambar sepak pojok, membuat gawang Georgia kosong. Situasi itu dimanfaatkan Muhammed Akturkoglu menit 90+7 untuk mengunci kemenangan dengan skor 3-1.

Baca Juga: Gol Sensasional Warnai Duel Ketat Turki vs Georgia di Babak I

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya