Kericuhan Warnai Duel Aston Villa vs Legia Warsawa

Fans Legia rusuh di sekitar Villa Park

Jakarta, IDN Times - Kericuhan terjadi dalam duel Aston Villa versus Legia Warsawa dalam matchday 5 Conference League, Jumat dini hari WIB (1/12/2023). Fans Legia ternyata bentrok dengan polisi di luar Villa Park, tempat duel berlangsung.

Bentrok bermula dari adanya kebijakan pengurangan alokasi tiket untuk suporter Legia. Awalnya, tiket yang dialokasikan berjumlah 1.700, namun belakangan panitia menyunatnya menjadi 1.101.

Situasi menjadi runyam, karena ada sekitar 1.000 suporter Legia yang tak dapat tiket. Mereka yang tak bertiket, dilarang masuk oleh pihak keamanan.

Baca Juga: Gerak-gerik Aston Villa dan Performa Awal Musim 2023/2024

1. Fans Legia lempari polisi

Kericuhan Warnai Duel Aston Villa vs Legia WarsawaIlustrasi tawuran. (IDN Times/ Aditya Pratama)

Suporter Legia sontak marah. Mereka protes dan mulai menyerang aparat keamanan di stadion.

Polisi anti huru-hara pun dikerahkan. Tapi, fans Legia malah meresponsnya dengan melempar benda-benda keras ke arah mereka. Imbauan dikeluarkan oleh polisi kepada warga lokal agar tak mendekati lokasi bentrokan.

2. Ada fans yang bisa jebol Villa Park

Kericuhan Warnai Duel Aston Villa vs Legia Warsawainstagram.com/avfcofficial

Akibat bentrokan, fans Legia yang memiliki tiket tertunda untuk masuk ke stadion. Setelah beberapa saat, mereka bisa duduk di tribune Villa Park.

Hanya saja, di tengah laga, ada fans tak bertiket yang menyusup masuk. Namun, mereka bisa masuk ke tribune ditarik keluar oleh steward yang bertugas.

3. Kejadian yang berulang

Setelah beberapa lama, situasi bisa dikendalikan oleh polisi. Namun, ada tiga polisi yang luka-luka akibat insiden itu. Satu di antaranya, dilansir beIN Sports, harus dilarikan ke rumah sakit.

Dari kejadian ini juga, setidaknya ada 30 orang ditangkap terkait kericuhan di sekitar Villa Park. Mereka terbukti bertindak onar dan menjadi provokator dalam kericuhan di sekitar Villa Park.

Ini bukan pertama kalinya suporter Legia bikin onar. Saat menghadapi AZ Alkmaar pada 6 Oktober 2023 lalu, suporter Legia sempat bentrok pula dengan polisi Belanda.

Baca Juga: Kelana Aston Villa di Premier League selama 4 Musim Terakhir

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya