Arab Saudi Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

FIFA buka siklus Asia di 2034

Jakarta, IDN Times - Arab Saudi memastikan diri maju dalam pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2034. Itu setelah FIFA membuka peluang buat negara-negara di Asia dan Oceania untuk ikut dalam proses bidding.

Lewat situs resminya, Federasi Sepak bola Arab Saudi, SAFF, memastikan akan memanfaatkan momen itu. Mereka percaya diri bisa memenangkannya.

"Dipimpin SAFF, pencalonan Piala Dunia 2034 bertujuan untuk memberikan turnamen kelas dunia dan menginspirasi kelas sosial di dalam negeri serta transformasi ekonomi, hingga mencerminkan akar kuat dari sepak bola Arab Saudi," begitu pernyataan resmi SAFF.

Baca Juga: Piala Dunia 2030 Resmi Digelar di 3 Benua, Sejarah Baru!

1. Siklusnya jatuh ke Asia dan Oceania

Arab Saudi Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034Salem Al-Dawsari (fifa.com)

Berdasarkan siklus, Piala Dunia 2034 digelar di Asia dan Oceania. Makanya, Arab Saudi yang tadinya menarik diri dari pencalonan, mulai yakin untuk bisa bersaing demi jadi tuan rumah.

"Kami yakin, sistem macam ini membuka jalan bagi semua konfederasi untuk mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia, yang merupakan puncak dari sepak bola pria," tulis SAFF.

2. Arab Saudi gencar investasi ke sepak bola

Arab Saudi Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034Cristiano Ronaldo cetak gol krusial untuk Al-Nassr (twitter.com/AlNassrFC_EN)

Arab Saudi memang sedang gencar berinvestasi dalam sepak bola. Langkah awalnya, sejak musim panas 2023, mereka memboyong banyak bintang dari Eropa untuk disebar ke klub-klub peserta Saudi Pro League.

Selain itu, otoritas investasi Arab Saudi, PIF, telah membeli sejumlah klub di beberapa belahan dunia. Newcastle United merupakan klub papan atas yang kini dimiliki oleh PIF.

"Keputusan kami mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia, berdasarkan dari pengalaman menggelar event sepak bola kelas internasional. Dan, kami masih dalam jalur yang benar untuk menjamu fans dalam event Piala Dunia Klub 2023 dan Piala Asia 2027," lanjut SAFF.

Baca Juga: Presiden UEFA Tolak Rencana Gila Arab Saudi Main di Liga Champions

3. FIFA baru saja cetak sejarah

Arab Saudi Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034potret trofi Piala Dunia 2022 (fifa.com)

FIFA sebelumnya sudah memastikan pada Piala Dunia 2030, ada enam tuan rumah yang akan menjadi tuan rumah. Tiga dari enam negara itu berstatus tuan rumah utama, yakni Spanyol, Maroko, dan Portugal.

Sementara, tiga negara pendukung adalah Uruguay, Argentina, dan Paraguay. Sistem ini diberlakukan demi mengingatkan kalau Piala Dunia sudah berusia satu abad. Pun, laga-laga akan digelar di stadion yang sempat menggelarnya pada edisi pertama 1930 silam.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya