Xherdan Shaqiri, Ikon Swiss di Turnamen Internasional

Xherdan Shaqiri masih bertaji

Jakarta, IDN Times - Nama Xherdan Shaqiri di level klub memang sudah perlahan memudar. Setelah terakhir membela Olympique Lyon, pemain asal Swiss itu menepi dari sepak bola Eropa usai memutuskan membela Chicago Fire per 2022 lalu.

Akan tetapi, ketika perlahan orang melupakan namanya, Shaqiri kembali membuktikan bahwa dia masih ada. Itu terjadi saat Swiss bersua Skotlandia di Euro 2024, Kamis (20/6/2024) dini hari WIB. Dia mencetak gol di laga ini.

Gol ini jadi penanda bahwa Shaqiri belum habis. Lebih dari itu, gol ini juga jadi cermin dirinya sebagai ikon Swiss di turnamen internasional.

1. Selalu mencetak gol di turnamen internasional untuk Swiss

Xherdan Shaqiri, Ikon Swiss di Turnamen InternasionalPotret Xherdan Shaqiri (Instagram.com/euro2024)

Squawka mencatat, berkat golnya ke gawang Skotlandia ini, Shaqiri pun mempertahankan konsistensinya dalam mencetak gol bagi Swiss di setiap turnamen internasional sejak 2014. Semua berawal dari Piala Dunia 2014.

Kemudian, berturut-turut di Euro 2016, Piala Dunia 2018, Euro 2020, Piala Dunia 2022, hingga Euro 2024 ini, Shaqiri selalu mencetak gol untuk Swiss. Torehan ini menjadikannya ikon Swiss dalam setiap turnamen internasional utama.

Berkat catatan ini juga, Shaqiri jadi pemain Eropa pertama yang berhasil mencetak gol di enam turnamen internasional utama secara beruntun. Meski urung membawa Swiss juara, dia sukses menorehkan catatan pribadi yang ciamik.

Baca Juga: Misi Swiss Susul Jerman ke 16 Besar Euro Ditunda Skotlandia

2. Pencetak gol terbanyak keempat Swiss

Xherdan Shaqiri, Ikon Swiss di Turnamen InternasionalXherdan Shaqiri (instagram.com/shaqirixherdan)

Buah dari golnya ke gawang Skotlandia ini, Shaqiri sukses menempatkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak keempat Swiss, setelah Max Abegglen, Kubilay Turkyilmnaz, dan Alexander Frei. Total, dia sudah mencetak 31 gol bagi Swiss.

Shaqiri juga jadi pemain dengan caps kedua terbanyak bagi Swiss saat ini. Total, dia sudah membukukan 123 penampilan, terpaut tiga penampilan dari Granit Xhaka yang menorehkan 126 penampilan.

3. Shaqiri masih bisa berkontribusi buat Swiss

Xherdan Shaqiri, Ikon Swiss di Turnamen InternasionalXherdan Shaqiri (x.com/XS_11official)

Shaqiri masih bisa memberikan kontribusinya buat Swiss di Euro 2024 ini. Apalagi, Swiss juga tetap berpeluang besar lolos ke babak 16 besar, dengan catatan meraih hasil apik saat melawan Jerman di laga terakhir fase grup.

Andai Swiss lolos ke babak 16 besar Euro 2024, Xherdan Shaqiri bisa menambah lagi catatan golnya untuk tim berjuluk Rossocrociati tersebut. Dengan begitu, dia bisa makin menegaskan statusnya sebagai ikon Swiss di turnamen internasional.

Baca Juga: 5 Pemain Top Premier League yang Diboyong Olympique Lyon, Ada Shaqiri!

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya