Timnas U-16 Kunci Peringkat 3 Piala AFF Usai Bekuk Vietnam

Timnas U-16 tampil ganas lawan Vietnam

Intinya Sih...

  • Timnas U-16 menang 5-0 lawan Vietnam di Piala AFF U-16 2024
  • Gol dicetak oleh Zahaby Gholy, Dafa Zaidan, dan Daniel Alfrido
  • Timnas U-16 dominan sepanjang pertandingan dengan permainan agresif dan intens

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-16 memenangi laga perebutan peringkat tiga Piala AFF U-16 2024 lawan Vietnam. Bertanding di Stadion Manahan, Rabu (3/7/2024) sore, Timnas U-16 menang telak dengan skor 5-0.

Sebanyak lima gol Timnas U-16 dicetak Zahaby Gholy (45', 78'), Dafa Zaidan (45+3'), dan Daniel Alfrido (75', 82'). Skor yang muncul menggambarkan bagaimana dominasi Timnas U-16 atas Vietnam.

Di awal babak pertama, Timnas U-16 langsung bermain agresif. Sama seperti ketika melawan Australia, mereka mengawali laga dengan permainan yang aktif dan intens. Hal itu sempat membuat Vietnam kerepotan.

Akan tetapi, Vietnam mampu merespons permainan Timnas U-16 ini dengan baik. Bermodal kecepatan yang mereka miliki, Vietnam menekan lewat serangan-serangan balik dari sisi sayap.

Memasuki pertengahan babak pertama, Timnas U-16 meningkatkan intensitas permainan mereka. Pemain-pemain macam Fandi Ahmad, Josh Holong, dan Tristan Raissa Ibrahim, bekerja keras untuk menembus pertahanan Vietnam.

Upaya ini membuahkan hasil. Tekanan Vietnam pun tidak sekuat di awal, karena dipaksa untuk bertahan oleh para pemain Timnas U-16. Apalagi, beragam cara dilakukan skuad Garuda Muda untuk membongkar pertahanan Vietnam.

Gol pun akhirnya datang untuk Timnas U-16 pada menit 16. Lewat sebuah skema serangan ciamik, Zahaby Gholy berhasil membobol gawang Vietnam usai memanfaatkan umpan terukur yang mendarat padanya. Skor berubah 1-0.

Di akhir babak pertama, Timnas U-16 masih terus mencari gol kedua. Usaha mereka berhasil lagi pada menit 45+3. Sekarang, giliran Dafa Zaidan yang membobol gawang Vietnam lewat sepakannya. Skor berubah 2-0.

Hingga babak pertama tuntas, tak ada lagi gol yang tercipta. Untuk sementara, Timnas U-16 unggul 2-0 atas Vietnam. Memasuki babak kedua, Vietnam sempat menggebrak. Mereka berusaha untuk mencari gol cepat untuk memperkecil ketertinggalan.

Akan tetapi, Vietnam terlalu terburu-buru ketika menyerang. Mereka tidak menerapkan skema yang terstruktur, dan hal itu pada akhirnya membuat serangan-serangan mudah dihentikan para pemain Garuda Muda.

Masuk pertengahan babak kedua, intensitas permainan terjaga seiring masuknya beberapa nama baru, seperti Daniel Alfrido dan Mierza Firjatullah dari Timnas U-16. Khusus bagi Timnas U-16, masuknya para pemain baru memberikan tenaga segar.

Gol pun hadir lagi untuk Timnas U-16 pada menit 75. Berawal dari serangan cepat, Daniel berhasil membobol gawang dengan sepakannya, usai mengecoh satu bek Vietnam. Skor berubah 3-0.

Dominasi Timnas U-16 belum berhenti. Pada menit 78, giliran Zahaby yang kembali membobol gawang Vietnam, usai menerima umpan Mierza. Berlanjut pada menit 82, Mierza kembali jadi kreator untuk gol kedua Daniel. Skor berubah 5-0.

Di sisa waktu babak kedua, Timnas U-16 masih menunjukkan kedigdayaannya atas Vietnam kendati sudah unggul 5-0. Mereka terus menekan dan mengancam gawang Vietnam lewat serangan-serangan mereka ini.

Akan tetapi, sampai babak kedua tuntas, tak ada gol yang tercipta lagi. Timnas U-16 pun sukses mengalahkan Vietnam lima gol tanpa balas, mengakhiri perjalanan mereka di Piala AFF U-16 2024 dengan manis.

Baca Juga: Timnas U-16 Ungguli Vietnam di Babak I

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya