Timnas Indonesia Berpeluang Naik ke Peringkat 131 FIFA

Peringkat FIFA Indonesia bisa makin naik lagi

Intinya Sih...

  • Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1, berpeluang naik ke peringkat 131 FIFA.
  • Hasil imbang ini mendongkrak peringkat Timnas karena perbedaan peringkat yang cukup jauh dengan Arab Saudi.
  • Timnas masih berpeluang menambah poin di laga lawan Australia, kuncinya ada pada hasil dari pertandingan tersebut.

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia meraih hasil cukup memuaskan dalam laga perdana babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB lawan Arab Saudi. Hal ini berpengaruh terhadap peringkat FIFA Pasukan Garuda.

Dalam laga yang dihelat di King Abdullah City Sports Stadium itu, Timnas berhasil menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1. Buah dari hasil ini, peringkat FIFA Timnas berpeluang naik lagi.

1. Dapat tambahan poin 6,88

Timnas Indonesia Berpeluang Naik ke Peringkat 131 FIFAPemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, lawan Arab Saudi. (Dok. PSSI)

Menukil catatan Footy Rankings, Indonesia memperoleh tambahan 6,88 poin, buah dari hasil imbang lawan Arab Saudi. Meski tidak menang, hasil imbang ini mendongkrak peringkat Timnas karena perbedaan peringkat yang cukup jauh.

Saat ini, Indonesia masih bertengger di peringkat 133 FIFA, berselisih jauh dengan Arab Saudi yang ada di peringkat 56. Alhasil, meski tidak menang, Timnas tetap mendapat tambahan poin yang signifikan.

Baca Juga: Ragnar Hentikan Rekor Buruk Timnas Indonesia di Markas Arab Saudi

2. Berpotensi naik ke peringkat 131 FIFA

Timnas Indonesia Berpeluang Naik ke Peringkat 131 FIFATimnas Indonesia lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Dok. PSSI)

Buah dari hasil imbang ini juga, Timnas berpeluang naik ke peringkat 131 FIFA. Itu berarti, Timnas bakal naik dua peringkat dari posisi mereka saat ini.

Akan tetapi, perhitungan ini belum sepenuhnya final. Sebab, Timnas juga berpatokan pada hasil dari negara lain yang juga mentas selama FIFA Matchday, termasuk babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

3. Bisa tambah poin lagi di laga lawan Australia

Timnas Indonesia Berpeluang Naik ke Peringkat 131 FIFATimnas Indonesia lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026. (Dok. PSSI)

Timnas masih berpeluang menambah poin lagi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kuncinya ada pada laga lawan Australia yang akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024).

Saat ini, Australia menghuni peringkat 24 FIFA, unggul sangat jauh atas Timnas. Setidaknya, hasil imbang lawan Socceroos akan membuat Garuda makin terbang tinggi, apalagi menang tentunya.

Baca Juga: Klasemen Grup C: Timnas Indonesia Ungguli Australia dan China

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya