Real Madrid Rekrut Endrick Felipe, tapi Baru Bisa Main 2024

Kenapa Endrick tidak bisa langsung main?

Jakarta, IDN Times - Real Madrid kembali mendatangkan bintang muda asal Brasil. Lewat situs resmi klub, mereka mengumumkan telah resmi mendatangkan Endrick Felipe, penggawa Palmeiras berusia 16 tahun.

"Real Madrid, Palmeiras, serta Endrick dan keluarga telah mencapai kesepakatan, yang mengizinkan sang pemain bergabung dengan Real Madrid," ujar pernyataan resmi klub.

Akan tetapi, disebut bahwa Endrick belum bisa langsung membela Madrid. Dia harus menunggu hingga Juli 2024 silam agar dapat mentas bersama 'Los Blancos'. Mengapa demikian?

Baca Juga: 5 Kapten Real Madrid yang Tidak Pensiun di Real Madrid

1. Ada aturan ketat dari FIFA

Real Madrid Rekrut Endrick Felipe, tapi Baru Bisa Main 2024Endrick Filipe (Instagram.com/endricki)

Endrick belum bisa mentas bersama Madrid dalam waktu dekat lantaran terbentur aturan FIFA. Dalam aturan itu, FIFA mencegah anak di bawah umur bermain di luar negeri untuk menghindari pemyalahgunaan si pemain.

Namun aturan ini hanya berlaku bagi para pemain yang berasal dari luar Uni Eropa. Bagi pemain yang berasal dari negara-negara Uni Eropa, aturan ini tidak berlaku. Alhasil, Endrick pun harus menunggu setidaknya sampai dia berusia 18 tahun.

Baca Juga: 10 Fakta Endrick Felipe, Wonderkid Brasil Digaet Mahal Real Madrid

2. Endrick akan mentas bersama Palmeiras

Real Madrid Rekrut Endrick Felipe, tapi Baru Bisa Main 2024Endrick Filipe (Instagram.com/endricki)

Di tengah masa penantiannya ini, Madrid mengungkapkan bahwa Endrick akan tetap mentas bersama Palmeiras. Sang pemain pun berjanji akan terus mendedikasikan diri bersama Palmeiras dalam sisa waktu yang ada.

"Sampai nanti saatnya bergabung dengan Madrid, saya akan mendedikasikan diri untuk Palmeiras. Saya ingin menyumbangkan lebih banyak gol dan kemenangan bagi Palmeiras," tutur Endrick, dilansir Goal International.

Baca Juga: Here We Go: Endrick Filipe Merapat ke Real Madird

3. Madrid tidak asing dengan aturan ini

Real Madrid Rekrut Endrick Felipe, tapi Baru Bisa Main 2024Vinicius Junior (beinsports.com)

Madrid sendiri sejatinya tidak asing dengan aturan FIFA ini. Mereka pernah menerapkannya pada Vinicius Junior. Ketika itu, selepas direkrut dari Flamengo, Vinicius harus menunggu 15 bulan sampai akhirnya bisa mentas untuk Madrid.

Hadirnya Endrick Felipe pun menambah deretan bintang muda Brasil yang kini ada di Real Madrid. Selain Vinicius Junior, ada juga nama Rodyrgo yang menjadi andalan 'Los Blancos' saat ini.

Baca Juga: 11 Pemain Menjuarai Piala Dunia Saat Menjadi Pemain Real Madrid

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya