Program Persija Belajar Bola Bareng Sukses Dihelat

Acara ini didukung Le Minerale

Intinya Sih...

  • Program Persija Belajar Bola Bareng (BBB) sukses diadakan pada 9-12 September 2024 di Depok.
  • Direktur Persija Youth Development bersyukur atas dukungan Le Minerale dalam pembinaan usia dini di event tersebut.
  • Le Minerale bangga menjadi sponsor program BBB dan berkomitmen untuk memajukan sepak bola Indonesia.

Jakarta, IDN Times - Program Persija Belajar Bola Bareng (BBB) yang dihelat pada 9 sampai 12 September 2024 di Nirwana Park, Bojongsari, Depok berjalan sukses. Lewat program ini, diharapkan proses pembinaan usia dini di sepak bola nasional akan lebih marak.

Program Persija BBB ini diikuti oleh beberapa tim Liga 1 yang diundang manajemen Macan Kemayoran, seperti Persik Kediri, Semen Padang, Persita Tangerang, dan PSS Sleman. Tujuan dari program ini adalah untuk memantau perkembangan para pemain muda di klub-klub itu.

1. Ucapan terima kasih Persija

Program Persija Belajar Bola Bareng Sukses DihelatPersija gelar program Belajar Bola Bareng (BBB). (Dok. Le Minerale)

Direktur Persija Youth Development, Ricky Nelson, mengaku berterima kasih atas dukungan yang diberikan Le Minerale, selaku sponsor, dalam proses pembinaan usia dini di event kali ini. Dukungan ini juga jadi bukti kesamaan visi untuk memajukan sepak bola Tanah Air.

"Kerjasama dengan Le Minerale bukan hanya sekadar komersial, tetapi karena adanya kesamaan visi untuk memajukan sepak bola Indonesia, terutama bagi para pemain muda yang akan melanjutkan perjuangan mengharumkan nama bangsa," kata Ricky dalam keterangan tertulis.

Baca Juga: Pelatih Persija Akui Terganggu oleh FIFA Matchday

2. Le Minerale bangga bisa dilibatkan

Program Persija Belajar Bola Bareng Sukses DihelatPersija gelar program Belajar Bola Bareng (BBB). (Dok. Le Minerale)

Head of Digital and Public Relation Le Minerale, Yuna Eka Kristina, mengaku bangga jenama air mineral asli Indonesia itu bisa dilibatkan dalam program Persija BBB ini. Le Minerale memang berkomitmen untuk turut serta memajukan sepak bola Indonesia.

"Sebagai produk asli milik Indonesia, kami sangat bangga dilibatkan dan dipercaya oleh Persija dalam program Belajar Bola Bareng ini, untuk mendukung dan menemani perjalanan para generasi muda menggapai mimpi untuk mengharumkan bangsa," kata Yuna.

3. Para peserta merasakan manfaat program ini

Program Persija Belajar Bola Bareng Sukses DihelatPersija gelar program Belajar Bola Bareng (BBB). (Dok. Le Minerale)

Salah satu peserta program ini, Revalino, mengatakan Persija BBB memberikan banyak manfaat. Dengan mengikuti BBB, dia jadi lebih mengenal kemampuan kawan, serta lawan yang ada klub-klub lain.

"Dengan mengikuti Persija BBB jadi tahu kemampuan kami dan lawan. Kami bisa dipantau oleh pelatih dan merasakan vibes EPA (Elite Pro Academy),” kata Revalino.

Selain menguji kemampuan para pemain muda, Persija Belajar Bola Bareng ini juga jadi kesempatan bagi tim dan pelatih untuk memantau para pemain U-16 dan U-20. Apalagi, EPA akan segera digelar pada 28 September 2024.

Baca Juga: Persija Cari Pelampiasan, Kini Bidik Persib

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya