Perekrutan Pemain yang Tepat Jadi Kunci Juara Bali United

Bali United merekrut pemain yang pas

Jakarta, IDN Times - Bali United sukses keluar sebagai juara Liga 1 2021/22. Namun, sebelum dipastikan menjadi juara, mereka sempat mengalami beberapa momen berat musim ini. Bahkan, di putaran pertama, mereka tidak diprediksi bisa jadi juara liga.

Akan tetapi, ada beberapa perubahan yang dilakukan Bali United, terutama memasuki putaran kedua. Perubahan-perubahan inilah, yang pada akhirnya membawa Bali United jadi lebih ciamik. Hal itu diakui oleh sang pelatih, Stefano 'Teco' Cugurra.

1. Hadirnya pemain-pemain asing baru mengubah Bali United

Perekrutan Pemain yang Tepat Jadi Kunci Juara Bali UnitedBali United di Liga 1 2021/22. (ligaindonesiabaru.com)

Teco mengatakan, hadirnya beberapa pemain asing baru di Bali United, seperti Eber Bessa dan Privat Mbarga, membawa perubahan besar bagi tim. Di putaran kedua liga, mereka tampil lebih eksplosif dan lebih sulit untuk dikalahkan.

"Saya pikir kunci keberhasilan tim kami adalah kami bisa bawa beberapa pemain baru di putaran kedua. Itu bikin tim lebih kompak, kualitas tim jadi lebih bagus, dan suasana tim jadi enak. Pemain yang baru datang bawa aura baru buat tim," ujar Teco dalam sesi jumpa pers selepas lawan Persebaya, Jumat (25/3/2022).

Baca Juga: Teco: Bali United Layak Jadi Juara Liga 1 2021/22

2. Made Andhika mengamini ucapan Teco

Perekrutan Pemain yang Tepat Jadi Kunci Juara Bali UnitedBali United meraih kemenangan atas Persik 1-0 dalam laga perdana di Liga 1 2021/2022, Jumat (27/8/2021). (ANTARA/Aditya Pradana Putra/rwa).

Setali tiga uang dengan Teco, pemain Bali United, Made Andhika menyebut hadirnya pemain-pemain baru membuat skuad 'Serdadu Tridatu' jadi lebih kuat. Hal itu melengkapi kekompakan dan kerja keras yang sudah diperagakan oleh tim.

"Memang kami kompak, setiap laga kami selalu berusaha untuk tampil bagus dan bekerja keras. Tetapi, memang tidak bisa dimungkiri datangnya Privat Mbarga dan Eber Bessa membuat tim jadi lebih bagus lagi," ujar Made Andhika.

3. Teco berterima kasih kepada semua elemen tim

Perekrutan Pemain yang Tepat Jadi Kunci Juara Bali UnitedPelatih Bali United, Stefano "Teco" Cugurra. (Baliutd.com)

Selain itu, Teco juga berterima kasih kepada semua elemen tim yang sudah bekerja keras sejak Agustus 2021 sampai Maret 2022. Terkhusus, dia juga berterima kasih kepada suporter yang sudah setia memberikan dukungan.

"Terima kasih kepada semua komponen tim, ofisial, staf pelatih, manajemen, dan juga pemain Bali United. Terima kasih juga kepada suporter yang sudah mendukung dari rumah, dan mereka pasti menikmati momen ini sekarang," ujar Teco.

Baca Juga: Bekuk Bali United, Persebaya Jadi Juara Tanpa Mahkota

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya