PBVSI Apresiasi Capaian Indonesia di AVC U-20 2024, Tembus Target

Indonesia jadi masuk peringkat empat di AVC U-20 2024

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Imam Sudjarwo mengapresiasi raihan tim Indonesia di Kejuaraan Voli Asia AVC U-20 2024. Meski urung masuk tiga besar, mereka bisa tembus Piala Dunia Voli U-21 2025.

Indonesia sendiri harus puas menduduki peringkat empat AVC U-20 2024. Dalam laga perebutan tempat ketiga lawan Jepang, Selasa (30/7/2024), tim Merah Putih kalah dengan skor 1-3 (25-23, 25-27, 18-25, 20-25).

"Sebelum kami mulai (kejuaraan) ini, targetnya adalah empat besar. Sehingga (dari) empat besar itu bisa ikut Piala Dunia U21 Tahun 2025. Nah target itu sudah tercapai," kata Imam selepas laga lawan Jepang, Selasa, 30 Juli 2024 malam WIB, dilansir ANTARA.

1. Indonesia paling top di Asia Tenggara

PBVSI Apresiasi Capaian Indonesia di AVC U-20 2024, Tembus TargetTim voli Indonesia di Kejuaraan Voli Asia AVC U-20 2024. (Dok. PBVSI)

Imam juga menegaskan, meski tim Indonesia gagal masuk tiga besar atau jadi juara, mereka tetap jadi yang terbaik di Asia Tenggara. Hal itu terlihat dari Indonesia sebagai satu-satunya wakil Asia Tenggara di empat besar.

"Ini artinya sangat luar biasa sekali. Coba lihat lawannya dari 16 negara ini kan kuat-kuat semua. Asia Tenggara, tinggal kita sendiri. Jadi target sudah terpenuhi, yang membanggakan adalah mereka main total," kata Imam.

Baca Juga: Dibekuk Iran di AVC U-20 2024, Indonesia Akui Kalah Kelas

2. Tetap mengakui kualitas lawan

PBVSI Apresiasi Capaian Indonesia di AVC U-20 2024, Tembus TargetTim voli Indonesia di Kejuaraan Voli Asia AVC U-20 2024. (Dok. PBVSI)

Imam mengungkapkan, gagalnya Indonesia masuk tiga besar ini tak lepas dari kualitas lawan-lawan mereka di empat besar. Jepang berada sedikit di atas Indonesia. Sedangkan Iran, mereka memang luar biasa dan sukses jadi juara AVC U-20 2024.

"Tim kita dengan Jepang secara permainan hampir imbang, cuma kita memang belum nasib dan memang dia (Jepang) di atas Indonesia. Kemudian dengan Iran, ya memang Iran luar biasa ini bisa dilihat, masuk di grand final dan jadi juara," ujar Imam.

3. Persiapkan diri tatap Piala Dunia Voli U-21 2025

PBVSI Apresiasi Capaian Indonesia di AVC U-20 2024, Tembus TargetIndonesia di AVC U-20 2024. (ANTARA FOTO/Moch Asim)

Imam berkata, dengan hasil yang didapat di AVC U-20 2024 ini, dia optimistis Indonesia bisa bicara banyak di Piala Dunia Voli U-21 2025. Tim Merah Putih memiliki kualitas untuk bersaing di pentas dunia.

"Nah artinya dengan kami melihat kualitas anak-anak U-20 di Kejuaraan AVC U-20 2024 ini, saya optimistis untuk persiapan di Piala Dunia Voli U-21 2025 yang akan datang. Kita bisa berbicara," kata Imam.

Baca Juga: Jadwal Lengkap AVC U-20 2024, Live di Moji TV

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya