Launching Sederhana Nan Intim Persija Jakarta di JIS

Mengusung jargon New Home, New Kit, New Hope

Jakarta, IDN Times - Persija Jakarta resmi meluncurkan (launching) tim untuk Liga 1 2024/25. Prosesi peluncuran tim ini dilakukan di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (7/8/2024) malam WIB.

Persija mengusung jargon New Home, New Kit, New Hope dalam memperkenalkan seluruh armada perangnya untuk mengarungi musim baru.

New home memiliki makna bahwa di Liga 1 2024/2025, Persija akan menggunakan stadion baru untuk menjadi kandang, yakni Jakarta International Stadium (JIS). Bermainnya Persija di JIS ini disambut baik oleh The Jakmania.

"Akhirnya kita punya rumah baru ya, JIS, dan rumah barunya megah sekali ya. Terima kasih kepada Jakpro setelah kita lama tidak punya rumah, kita akhirnya punya rumah baru di JIS," ujar Ketua Umum The Jakmania Diky Soemarno.

New kit adalah tradisi untuk terus memperbaharui seragam perang para pemain di setiap musim. Rizky Ridho dipastikan akan tampil lebih gagah dengan balutan desain dan material jersey yang istimewa. 

New Hope adalah sebuah janji dari Persija bahwa musim ini adalah harapan baru. Macan Kemayoran berbenah untuk memperkuat segala sisi, prestasi, pembinaan, dan komersial. Harapannya, musim ini harus lebih baik dari musim sebelumnya.

"Seperti tagline kita malam ini: new home, new kit, new hope. Kita akan berkandang di tempat baru, jersey perang baru, dan harapan baru untuk kembalikan kejayaan Persija ke tempat seharusnya," ujar Manajer Persija, Bambang Pamungkas

Acara launching ini berlangsung sederhana dan intim. Selain memperkenalkan pemain, Persija juga memperkenalkan sponsor-sponsor yang akan membantu mereka mengarungi musim 2024/25. Interaksi dengan The Jakmania juga intens di acara ini.

Persija juga memperkenalkan para pemain yang akan membela tim di musim 2024/25. Sejauh ini, baru ada 29 pemain yang diperkenalkan di JIS, di hadapan para The Jakmania. Berikut daftarnya

Kiper:
1. Andritany Ardhiyasa - 26
2. Cahya Supriadi - 50
3. Adre Arido Geovani - 80

Belakang:

4. Ondrej Kudela - 17
5. Pedro Dias - 74
6. Rizky Ridho Ramadhani - 5
7. ⁠Muhammad Ferarri - 41
8. Hansamu Yama Pranata - 23
9. Muhammad Akbar Arjunsyah - 33
10. Dia Syayid Alhawari - 27
11. Firza Andika - 11
12. Muhammad Alwi Fadilah - 28
13. ⁠Ilham Rio Fahmi - 2
14. ⁠Raka Cahyana Rizky - 15

Tengah:
15. Ramon Bueno Gozalbo - 6
16. Maciej Jacek Gajos - 10
17. Resky Fandi Witriawan - 24
18. Syahrian Abimanyu - 8
19.Hanif Sjahbandi - 19
20. Muhammad Rayhan Hannan - 58
21. Aditya Warman - 36

Depan:
22. Riko Simanjuntak - 25
23. Ryo Matsumura - 7
24. Witan Sulaeman - 78
25. ⁠Marko Simic - 9
26. ⁠Gustavo Almeida - 70
27. Dony Tri Pamungkas - 77
28. ⁠Muhammad Zahabi Gholy - 66
29. Agi Firmansyah - 90

Baca Juga: Persija Perkenalkan Pedro Dias Sebagai Pemain Asing Anyar

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya