Kolombia Akhiri Penantian 23 Tahun ke Final Copa America

Kolombia kembali lagi ke final Copa America

Jakarta, IDN Times - Kolombia menorehkan catatan apik di Copa America 2024. Mereka sukses mengunci tiket ke final setelah mengalahkan Uruguay dalam semifinal yang dihelat di Bank of America Stadium, Kamis (11/7/2024) pagi WIB.

Gol tunggal Jefferson Lerma mengantarkan Kolombia pada kemenangan di laga ini. Lebih jauh, gol ini juga mengantarkan El Tricolore ke tempat yang sudah lama tidak dijajaki, yaitu final Copa America.

1. Kolombia kembali ke final setelah 23 tahun

Kolombia Akhiri Penantian 23 Tahun ke Final Copa AmericaTimnas Kolombia (x.com/FCFSeleccionCol)

Kolombia sudah lama tidak merasakan final Copa America. Terakhir kali, mereka menjejakkan kaki di partai itu pada 2001, ketika menjadi tuan rumah. Mereka bersua Meksiko di momen tersebut dan menang dengan skor 1-0.

Sekarang, setelah 23 tahun lamanya, Kolombia kembali melangkah ke partai final. Dengan generasi berbeda, mereka siap bersua Argentina yang sudah menunggu.

Baca Juga: Bekuk Uruguay, Kolombia ke Final Copa America 2024

2. Kolombia tak terkalahkan dalam 27 laga

Kolombia Akhiri Penantian 23 Tahun ke Final Copa AmericaSelebrasi Kolombia usai mencetak gol ke gawang Panama pada perempat final Copa America 2024. (copaamerica.com)

Kemenangan atas Uruguay tidak cuma membawa Kolombia kembali ke final Copa America. Torehan ini jadi penanda kekuatan mereka, yang resmi tak terkalahkan dalam 27 laga internasional di semua ajang.

Squawka mencatat, Kolombia menang 21 kali dan imbang dalam enam kesempatan dari 27 laga internasional terakhirnya. Baik itu di Copa America, laga persahabatan, maupun laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, mereka tidak terkalahkan.

3. Argentina bukan lawan enteng

Kolombia Akhiri Penantian 23 Tahun ke Final Copa AmericaJames Rodriguez (instagram.com/jamezrodriguez10)

Kolombia bisa meraih trofi Copa America keduanya, sekaligus melanjutkan tren tak terkalahkan di laga internasional jadi 28, jika bisa menumbangkan Argentina di final nanti. Namun, Argentina tentu bukan lawan enteng.

Sepanjang Copa America 2024, Argentina memeragakan performa yang konsisten, sekaligus menegaskan status sebagai juara dunia. Lionel Messi dan kawan-kawan sudah barang tentu akan bikin Kolombia pontang-panting lagi.

Baca Juga: 3 Catatan Usai Argentina Maju ke Final Copa America 2024

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya