Kasus COVID-19 Merebak, Liga 1 2021/22 Dihentikan Sementara?

Potensi penundaan sementara Liga 1 muncul

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkap pihaknya bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan beberapa klub akan menggelar pertemuan darurat. Pertemuan ini dihelat setelah kasus COVID-19 merebak di Liga 1 2021/22.

"Sore ini saya akan ada emergency meeting, dengan LIB dan beberapa manajer klub, apakah kita akan terus dengan situasi sekarang, atau kita sitirahatkan dulu, karena tidak semudah itu menghentikan kompetisi," ujar Iriawan di Kemenpora, Jakarta, Jumat (4/2/2022).

1. PSSI berharap liga terus berlanjut

Kasus COVID-19 Merebak, Liga 1 2021/22 Dihentikan Sementara?Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di Kemenpora, Rabu (21/4/2021). (IDN Times/(Sandy Firdaus)

Iwan Bule, sapaan akrab Iriawan, sejatinya menginginkan agar Liga 1 terus berlanjut. Menurutnya, akan ada ekses panjang yang terjadi jika kompetisi ditunda lagi sekarang.

"Kami ingin liga jalan terus, karena kalau ditunda eksesnya panjang, kompetisi selesainya bisa molor dan tidak sesuai dengan kalender AFC. Oleh sebab itu doakan agar liga tetap jalan, karena dua kali penundaan saja kemarin jadi masalah besar bagi klub," ujar Iwan.

Baca Juga: Menpora Akan Temui PSSI, Bahas Penonton di Liga 1 dan Liga 2

2. Iwan Bule minta klub Liga 1 pantau para pemainnya

Kasus COVID-19 Merebak, Liga 1 2021/22 Dihentikan Sementara?Penyerang Persib di Liga 1 2021/22. (ligaindonesiabaru.com)

Iwan Bule juga meminta agar klub-klub Liga 1 menerapkan protokol kesehatan yang ketat di internal tim. Apalagi, saat ini COVID-19 varian Omicron tengah mengganas di Indonesia.

"Kita tahu penyebaran Omicron cukup tinggi, apalgi kemarin ada istirahat tanggal 21 sampai 25 Januari, di situ ada kelonggaran di mana pemain bisa keluar dari hotel. Kita mengharapkan klub bisa mengawasi pemain, tetapi memang di mana-mana COVID-19," ujar Iwan.

3. Banyak pemain klub terpapar COVID-19

Kasus COVID-19 Merebak, Liga 1 2021/22 Dihentikan Sementara?Borneo lawan Arema FC. (ligaindonesiabaru.com)

Seiring penyelenggaraan seri empat Liga 1 2021/22 di Bali, dilaporkan banyak pemain-pemain klub yang terkena COVID-19. Bahkan, dampak dari meningkatnya kasus COVID-19 ini, beberapa laga Liga 1 harus mengalami penundaan.

Terbaru, ada laga Persib lawan PSM yang harus ditunda, lantaran banyak pemain Persib terpapar COVID-19. Sebelumnya, ada laga Liga 1 lain seperti pertemuan Persipura lawan Madura United yang juga mesti ditunda.

Baca Juga: Persija Jadi Klub Terbanyak Sumbang Pemain ke Timnas U-23

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya