Indofood Ramaikan PRJ 2024, Hadirkan Pemain Timnas Indonesia

Indofood datangkan pemain Timnas Indonesia

Jakarta, IDN Times - Indofood kembali memeriahkan Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024, atau Jakarta Fair Kemayoran. Untuk tahun ini, mereka mengadakan meet and greet dengan para pemain Timnas Indonesia.

Ada lima pemain Timnas yang hadir dalam kesempatan ini, yaitu Edo Febriansah, Jack Brown, Alfeandra Dewangga, Malik Risaldi, dan Marselino Ferdinan. Kehadiran para pemain Garuda ini membuat PRJ 2024 makin semarak.

1. Fans berkesempatan bincang-bincang menarik dengan pemain Timnas

Indofood Ramaikan PRJ 2024, Hadirkan Pemain Timnas IndonesiaPemain Timnas Indonesia di PRJ Kemayoran 2024. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Dalam kesempatan meet and greet ini, fans berkesempatan untuk bincang-bincang seru dengan para pemain Timnas ini. Mereka juga bisa mendengarkan pengalaman-pengalaman mereka selama berlaga di ajang internasional.

Tidak cuma itu, para pemain Timnas ini juga berkesempatan untuk mengikuti ragam aktivitas seru bersama dengan para fans di Rumah Indofood. Hal itu sesuai dengan tema 'Kumpul Asik di Rumah Indofood" yang diusung di PRJ 2024 ini.

Baca Juga: Daftar Promo dan Diskon di PRJ 2024

2. Upaya Indofood dekatkan fans dengan pemain Timnas Indonesia

Indofood Ramaikan PRJ 2024, Hadirkan Pemain Timnas IndonesiaPemain Timnas Indonesia di PRJ Kemayoran 2024. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Head of Consumer Engagement, Divisi Marketing Indofood CBP Fierman Authar berkata, hadirnya para pemain Timnas di PRJ 2024 ini jadi upaya Indofood mendekatkan diri dengan para fans. Apalagi, Indofood juga berkontribusi untuk Timnas lewat Indomilk.

"Indofood melalui Indomilk telah menjadi sponsor resmi Timnas Indonesia sejak tahun 2023. Melalui acara ini, kami ingin menjalin kedekatan antara Indofood, Timnas Indonesia, dan para fans yang mengunjungi Rumah Indofood," ujar Firman dalam keterangan resmi.

3. Respons positif dari pemain Timnas Indonesia

Indofood Ramaikan PRJ 2024, Hadirkan Pemain Timnas IndonesiaGelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, selepas latihan Timnas, Minggu (9/6/2024). (IDN Times/Tino)

Mewakili pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan mengaku senang bisa hadir di Rumah Indofood, dan berinteraksi dengan para fans. Dia berkata, kegiatan ini menjadi sesuatu yang positif bagi semua pihak.

"Saya merasa senang bisa hadir di Rumah Indofood, di PRJ 2024 ini. Antusiasme para penggemar terhadap Timnas Indonesia menjadi tambahan motivasi bagi kami untuk terus berjuang dan mengharumkan Garuda di kancah internasional," kata Marselino.

Baca Juga: Timnas Sulit Menang dari 5 Lawan Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2024

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya