Gara-gara Lamine Yamal, Spanyol Bisa Didenda di Euro 2024?

Terkait Lamine Yamal yang masih di bawah umur

Intinya Sih...

  • Lamine Yamal, 16 tahun 338 hari, jadi tulang punggung Spanyol di Euro 2024.
  • Spanyol berpotensi terkena denda karena memainkan Yamal yang masih di bawah usia 18 tahun.
  • Undang-undang Jerman melarang anak di bawah 18 tahun bekerja sampai jam 8 malam, berpotensi memberi denda 30 ribu euro kepada Spanyol.

Jakarta, IDN Times - Lamine Yamal jadi sensasi di Euro 2024 ini. Di usianya yang masih 16 tahun 338 hari, dia menjadi tulang punggung Spanyol. Akan tetapi, hal ini ternyata bisa menjadi masalah.

Dengan memainkan Yamal yang masih di bawah usia 18 tahun, Spanyol berpotensi terkena hukuman denda gara-gara undang-undang yang diterapkan di Jerman. Undang-undang itu melarang anak di bawah 18 tahun bekerja sampai jam 8 malam.

1. Seperti apa undang-undang ini?

Gara-gara Lamine Yamal, Spanyol Bisa Didenda di Euro 2024?bein Sports

Undang-undang Jerman yang melarang anak di bawah 18 tahun bekerja sampai larut malam itu bernama Undang-Undang Perlindungan Pemuda Jerman. Undang-undang ini diterapkan untuk melindungi anak-anak muda di Jerman dari eksploitasi.

Jika ada yang melanggar undang-undang ini, denda akan diberlakukan bagi pihak yang memberi pekerjaan. Denda itu berupa uang sebesar 30 ribu euro (setara Rp527 miliar). Dalam kasus Yamal, Spanyol adalah pihak yang berpotensi terkena denda.

Baca Juga: 3 Remaja Spanyol Termuda yang Pernah Tampil di Euro, Ada Yamal!

2. Gara-gara Yamal main di laga lawan Italia

Gara-gara Lamine Yamal, Spanyol Bisa Didenda di Euro 2024?Federico Dimarco mengejar Lamine Yamal saat Italia melawan Spanyol di Euro 2024. (uefa.com)

Potensi Spanyol terkena denda ini terjadi saat Yamal main dalam laga lawan Italia. Laga ini dimainkan pada pukul 9 malam waktu setempat yang mana melebihi waktu yang ditetapkan undang-undang tersebut.

Meski ada aturan khusus dalam undang-undang Jerman yang memberikan wewenang kepada para atlet untuk bekerja hingga pukul 23.00, tapi pertandingan berakhir sangat dekat dengan waktu tersebut.

Belum lagi, ada sesi wawancara pasca laga yang harus dilakoni Yamal yang merupakan bagian dari pekerjaannya bersama Timnas Spanyol. Alhasil, menilik undang-undang tersebut, Spanyol sudah memenuhi syarat terkena denda.

3. Potensi Spanyol lepas dari denda

Gara-gara Lamine Yamal, Spanyol Bisa Didenda di Euro 2024?Timnas Spanyol di Euro 2024 (X.com/SEFutbol)

Kendati sudah memenuhi syarat berdasarkan undang-undang, Spanyol berpotensi untuk tidak terkena denda. Sebab, mereka berada di Jerman untuk mengikuti Euro 2024.

Mengingat situasi Euro 2024 ini, Spanyol tampaknya bakal dapat pertimbangan tidak terkena denda. Akan ada keringanan bagi mereka kendati memainkan Lamine Yamal yang masih di bawah umur.

Baca Juga: 3 Rekor Lain yang Bisa Dipecahkan Lamine Yamal di Euro 2024

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya