Babak I: Timnas Indonesia dan Tanzania Masih Imbang

Skuad Garuda beberapa kali ciptakan peluang

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia masih belum unggul dalam babak pertama training match lawan Tanzania. Bertarung di Stadion Madya, Minggu (2/6/2024) sore WIB, skor masih 0-0 untuk kedua tim.

Sejak awal babak pertama, Timnas Indonesia langsung tampil agresif. Berisikan para pemain keturunan macam Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Jordi Amat, dan Sandy Walsh, mereka langsung mendikte permainan.

Akan tetapi, justru Tanzania yang mampu mencetak peluang berbahaya lebih dulu, kisaran menit 10. Salah satu pemain mereka mampu melesakkan tendangan berbahaya, yang akhirnya masih bisa diadang Ernando Ari.

Tanzania rupanya bermain tenang di babak pertama ini. Mereka memang membiarkan Indonesia main dominan, tetapi mereka sukses membuat skuad Garuda kesulitan tembus kotak penalti. Blok pertahanan mereka begitu rapat.

Alhasil, beberapa kali pemain Timnas Indonesia terpaksa melepaskan sepakandari luar kotak penalti. Hal ini sukses diantisipasi oleh para pemain Tanzania dengan mudah. Belum ada serangan-serangan berbahaya yang dilesakkan para pemain Garuda.

Seiring babak pertama berjalan, situasi masih belum berubah. Tanzania mulai bisa menyesuaikan diri, dan mampu melepaskan beberapa serangan balik berbahaya. Beruntung, Rizky Ridho, Jordi Amat, dan Sandy Walsh mampu menghalau serangan balik itu.

Di sisi lain, Timnas Indonesia juga masih kebingungan dalam menembus lini pertahanan Tanzania. Segala upaya sudah mereka lakukan, tapi tak ada yang membuahkan hasil. Babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Tanzania Berstatus Training Match Saja

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya