Air Terjun Hiasi Signal Iduna Park saat Laga Jerman vs Denmark

Pertandingan pun ditunda

Jakarta, IDN Times - Penampakan air terjun menghiasi laga Jerman melawan Denmark pada babak 16 besar Euro 2024, Minggu (30/4/2024) dini hari WIB. Air terjun itu hadir di markas Borussia Dortmund di Signal Iduna Park, Dortmund, North Rhine-Westphalia, Jerman.

Pantauan IDN Times dari siaran langsung televisi, air terjun itu tampak hadir di beberapa sisi Signal Iduna Park. Air tumpah dari sejumlah bagian atap stadion, mengalir di depan para penonton yang hadir di stadion. Ini mirip seperti insiden di Old Trafford dalam laga English Premier League 2023/2024 lalu.

Oleh karena cuaca buruk, wasit juga memutuskan untuk menghentikan laga Jerman melawan Denmark saat skor 0-0 pada menit 35. Keputusan itu diambil setelah badai mulai menerjang Signal Iduna Park. Badai tiba disertai hujan deras, angin kencang, dan kilat yang membahayakan.

Para pemain yang awalnya berada di atas lapangan akhirnya menepi ke ruang ganti. Mereka melakukan itu atas instruksi wasit. Ini dilakukan demi keamanan para pemain dan ofisial.

Laga 16 besar Euro 2024 antara Jerman dan Denmark sendiri memang sudah diprediksi akan terganggu badai. Hujan kerap turun di Signal Iduna Park selama Euro 2024. Hujan sempat turun saat Turki bertemu dengan Georgia pada fase grup.

Baca Juga: Badai Menerjang, Wasit Hentikan Laga Jerman vs Denmark

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya