Euro 2024: Laga Hidup Mati Kroasia vs Albania Malam Ini

Laga wajib menang untuk Kroasia dan Albania

Intinya Sih...

  • Kroasia dan Albania akan bertarung dalam laga wajib menang di Euro 2024 malam ini.
  • Kroasia membutuhkan kemenangan setelah kekalahan 0-3 dari Spanyol, sedangkan Albania ingin bangkit setelah tumbang 1-2 dari Italia.
  • Kroasia diunggulkan dengan catatan empat kemenangan dari lima laga terakhir, sementara Albania hanya berhasil meraih dua kemenangan dan harus menelan tiga kekalahan.

Jakarta, IDN Times - Laga panas akan membuka Euro 2024 malam ini. Kroasia akan berduel melawan Albania di Volkspark Stadion, Hamburg, Jerman pada Rabu (19/6/2024) malam WIB.

Kemenangan jadi harga mati yang diincar kedua tim di laga kali ini. Maklum, Kroasia dan Albania sama-sama menempati dua posisi terbawah grup B yang diisi bersama Spanyol dan Italia.

1. Kroasia menolak pesimis

Euro 2024: Laga Hidup Mati Kroasia vs Albania Malam IniTimnas Kroasia pada laga Friendly Euro 2024 melawan Makedonia (instagram.com/hns_cff)

Kroasia membuka Euro 2024 dengan kekalahan 0-3 melawan Spanyol. Hasil buruk ini tak membuat Kroasia patah arang.

Pelatih timnas Kroasia, Zlakto Dalic mengatakan tak ada ruang untuk Kroasia merasa pesimistis dalam laga penting malam ini.

"Tidak ada ruang untuk pesimistis, semua masih di tangan kami. Tentu kami akan menjadi lebih baik. Sudah jadi tugas saya untuk mengembalikan tim," ujar Dalic mengutip BBC.

Baca Juga: Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Tuan Rumah Tampil Lagi

2. Albania andalkan pemain muda

Euro 2024: Laga Hidup Mati Kroasia vs Albania Malam IniNedim Bajrami (uefa.com)

Albania berhasil membobol gawang Italia dalam laga pertama Euro 2024. Namun, gol tersebut tak mampu membawa Albania pada kemenangan setelah tumbang 1-2 kontra Italia.

Belajar dari laga kontra Italia, pelatih Albania, Sylvinho optimistis anak buah nya bisa tampil lebih baik.

"Ini baru kali kedua kami di Euro kali ini. Kami punya pemain-pemain muda dan pemain-pemain yang bagus, tapi ini tentu tidak mudah," kata Sylvinho.

Baca Juga: Alasan Turki vs Georgia Disebut Laga Terbaik pada Matchday 1 Euro 2024

3. Kroasia lebih diunggulkan

Euro 2024: Laga Hidup Mati Kroasia vs Albania Malam IniJosko Gvardiol (instagram.com/hns_cff)

Kroasia lebih diunggulkan untuk memenangkan laga malam ini. Apalagi mengingat Kroasia kembali menjadi salah satu kuda hitam dalam Euro 2024.

Kroasia memenangkan empat dari lima laga terakhir yang mereka ikuti. Satu pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan.

Sementara, Albania punya catatan kurang memuaskan karena hanya berhasil memetik dua kemenangan dari liga pertandingan terakhir dan harus menelan tiga kekalahan.

Baca Juga: 3 Pemain Spanyol Cetak Rekor saat Kalahkan Kroasia di Euro 2024

Baca Juga: Albania Ditekuk Italia, tapi Buat Rekor Mentereng di Euro 2024

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya