5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga Jerman

Dani Olmo terbaru!

Barcelona berhasil mendapatkan tanda tangan Dani Olmo pada musim panas 2024. Ia ditebus dari RB Leipzig dengan harga senilai 55 juta euro atau Rp958 miliar. Kontrak berdurasi 5 tahun bakal membuatnya berada di Camp Nou hingga 2029 mendatang.

Sebelumnya, Barcelona kerap mendatangkan pemain dari klub-klub Bundesliga Jerman. Olmo menjadi rekrutan terbaru yang dibeli pada musim panas 2024. Termasuk sang pemain, berikut lima rekrutan terakhir Barcelona dari klub Bundesliga.

1. Marc-Andre ter Stegen menjadi andalan di bawah mistar gawang

5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga JermanMarc-Andre ter Stegen (instagram.com/mterstegen1)

Marc-Andre ter Stegen didatangkan Barcelona dari Borussia Moenchengladbach pada musim panas 2014 lalu. Biaya senilai 12 juta euro atau Rp209 miliar menjadi kesepakatan transfer kedua klub. Tak butuh waktu lama bagi kiper asal Jerman ini untuk langsung menjadi andalan. 

Musim debutnya pada 2014/2015, Ter Stegen berperan penting membawa Barcelona meraih trebel winners berupa LaLiga Spanyol, Copa del Rey, dan Liga Champions Eropa. Hingga kini, sudah sedekade sang kiper membela Barcelona dan tetap menjadi andalan. Ia telah memainkan 413 laga dengan catatan 174 clean sheets dan kebobolan 405 gol.

2. Ousmane Dembele gagal tampil maksimal akibat lebih sering cedera

5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga JermanOusmane Dembele (twitter.com/FCBarcelona)

Ousmane Dembele datang ke Barcelona sebagai pemain muda potensial pada musim panas 2017. Kiprahnya di Borussia Dortmund membuat harga mahal senilai 105 juta euro atau Rp1,89 triliun dibayarkan. Jumlah tersebut tentu menjadikannya harapan baru bagi tim. 

Sayangnya, harga fantastis tersebut tak sepadan dengan kontribusinya. Dembele lebih sering menderita cedera. Selama 6 tahun berseragam Barcelona pada 2017–2023, ia hanya bermain dalam 140 laga. Kontribusinya juga terbilang minim, yakni hanya membuat 40 gol dan 43 assist. Ia lalu dijual ke Paris Saint-Germain pada musim panas 2023 lalu. 

Baca Juga: 5 Pemain Spanyol Termahal yang Didatangkan Barcelona Sepanjang Masa

3. Arthuro Vidal hanya singkat membela Barcelona

5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga JermanArturo Vidal (fcbarcelona.com)

Pada musim panas 2018, Barcelona merekrut Arthuro Vidal dari Bayern Munich. Pemain internasional Chile ini didatangkan untuk menambah kualitas lini tengah tim. Saat itu, ia dibeli dengan harga 18 juta euro atau Rp131 miliar. 

Vidal menghabiskan waktu di Barcelona hanya sebentar, yakni selama 2 tahun pada 2018–2020. Selama kariernya di Camp Nou, ia diandalkan dengan catatan 96 laga. Ia tampil cukup produktif dengan sumbangsih 11 gol dan 11 assist. Meski singkat, ia mampu mempersembahkan gelar juara LaLiga dan Supercopa de Espana pada 2018/2019.

4. Robert Lewandowski merupakan tumpuan Barcelona dalam mencetak gol

5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga JermanRobert Lewandowski (instagram.com/_rl9)

Robert Lewandowski bergabung dengan Barcelona pada musim panas 2022 lalu. Ia diboyong dari Bayern Munich seharga 45 juta euro atau Rp748 miliar. Striker berpaspor Polandia ini direkrut untuk menambah daya gedor serangan tim. 

Kualitas yang ditunjukkan Lewandowski tak perlu diragukan lagi. Sebagai striker ulung, ia langsung menjadi andalan. Musim debutnya pada 2022/2023 lalu, ia sukses menyabet top skor dengan catatan 23 gol. Berkat kiprahnya tersebut, Barcelona berhasil merengkuh gelar juara LaLiga. Dalam 2 musim terakhir, ia memainkan 95 laga dengan kontribusi 57 gol dan 17 assist. 

5. Dani Olmo menjadi pemain terbaru Barcelona pada musim panas 2024

5 Pemain Terakhir yang Direkrut Barcelona dari Klub Bundesliga JermanDani Olmo (fcbarcelona.com)

Kepulangan Dani Olmo ke Barcelona ini tentu menjadi impian baginya. Maklum saja, meski jebolan akademi La Masia, ia belum pernah bermain di tim utama. Kualitasnya terlihat ketika bersama RB Leipzig. Ia diandalkan dalam 148 laga dengan kontribusi 29 gol dan 34 assist.  

Kini, Olmo mempunyai kesempatan membuktikan diri bahwa pantas bermain untuk Barcelona. Kedatangannya bakal sangat berguna bagi lini serangan tim. Ia bisa menjadi tambahan signifikan untuk meningkatkan kreativitas dan produktivitas gol. 

Sebagian besar para pemain di atas mampu menjadi andalan. Olmo mempunyai potensi untuk mengikut jejak sukses tersebut. Terlebih lagi, konsistensi yang telah ditunjukkannya membuat Barcelona optimis terhadap kemampuannya. Menarik ditunggu kiprahnya.

Baca Juga: Dani Olmo Mudik ke Barcelona, Dipagari Klausul Mahal

Khasan Rochmad Photo Verified Writer Khasan Rochmad

Ad meliora

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya