Persija Bantai Perikabo, Thomas Doll Puji Witan dan Ryo

Marko Simic harus sabar untuk dimainkan

Bekasi, IDN Times - Persija Jakarta kembali memenangkan pertandingan dalam laga putaran kedua Liga 1 2023/24. Setelah menumbangkan PSM Makassar, kini Macam Kemayoran sukses membantai Persikabo 1973 dengan skor 4-0.

Diketahui, laga tersebut berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada Kamis (9/11/2023) malam. 

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengakui bahwa kemenangan Macan Kemayoran tak lepas dari aksi dua pemain tengah Witan Sulaeman dan Ryo Matsumura yang dijadikan penyerang. 

"Memang saat ini momennya Witan dan Ryo bagus main bareng di depan," kata Doll kepada wartawan usai pertandingan. 

1. Puji duo Witan dan Ryo

Persija Bantai Perikabo, Thomas Doll Puji Witan dan RyoInstagram

Doll menjelaskan, permainan Witan dan Ryo dalam dua pertandingan sangatlah baik. Hal itu dibuktikan saat bertandang melawan PSM dan pertandingan tandang melawan Persikabo. 

"Memang di dua laga akhir mereka (Witan dan Ryo) main bagus. Kami bisa cetak 3 gol saat lawan PSM dan hari ini empat gol," ujar pelatih asal Jerman itu. 

Baca Juga: Bekuk Persikabo, Persija Menang 2 Kali Beruntun di Liga 1 2023/24

2. Pemain berposisi penyerang harus sabar untuk dimainkan

Persija Bantai Perikabo, Thomas Doll Puji Witan dan Ryoinstagram.com/markosimic_77

Menurut Doll, komposisi pemain saat ini sudah bagus untuk starting lineup. Dia juga meminta penyerang seperti Marko Simic dan Aji Kusuma harus lebih bersabar untuk dimainkan. 

"Sepak bola seperti ini. Semua pemain ingin main starter. Beberapa orang termasuk Simic harus sabar. Saya tidak akan mengubah tim yang menang komposisinya sudah pas," beber Doll. 

"Saya memastikan Marko dan lainnya pasti dapat menit bermain. Kita lihat ke depan seperti apa," lanjutnya. 

3. Persija berada di posisi delapan klasemen sementara

Persija Bantai Perikabo, Thomas Doll Puji Witan dan RyoANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Pada laga itu, gol Persija dicetak oleh Witan Sulaeman pada menit 31, Hanif Sjahbandi menit 57, Muhammad Ferarri menit 65, dan Syahrian Abimanyu pada menit ke 77.

Atas kemenangan itu, Persija Jakarta kini menempti posisi delapan klasemen sementara Liga 1 2023/24. Sementara, lawanya Persikabo masih bertahan di posisi 17 dan belum keluar dari zona merah degradasi. 

Baca Juga: Gustavo Almeida Pisah dengan Arema, Merapat ke Persija

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya