5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLiga

Dani Olmo masuk daftar

Intinya Sih...

  • Dani Olmo diboyong Barcelona seharga 55 juta euro atau Rp960 miliar dari RB Leipzig.
  • Diego Costa pemain Spanyol termahal yang pernah direkrut klub LaLiga dengan harga 60 juta euro.
  • Ferran Torres dan David Villa juga menjadi pemain Spanyol termahal yang pernah dibeli klub LaLiga.

Klub-klub LaLiga Spanyol tercatat sering kali menggelontorkan dana besar untuk merekrut seorang pemain. Hal itu dilakukan agar mampu meningkatkan daya saing dan meraih hasil maksimal di kompetisi domestik dan Eropa. Tak hanya pemain asing, klub-klub LaLiga juga rela mengeluarkan dana besar untuk mendapatkan jasa pemain lokal asal Spanyol.

Lima pemain berikut berada dalam daftar pemain Spanyol termahal yang pernah didatangkan klub LaLiga. Dani Olmo menjadi nama terbaru yang masuk daftar ini usai diboyong Barcelona dari RB Leipzig seharga 55 juta euro atau Rp960 miliar.

Termasuk Dani Olmo, berikut lima pemain Spanyol termahal yang pernah dibeli klub Laliga.

1. Diego Costa (Rp1,04 triliun) menjadi pemain Spanyol termahal yang pernah direkrut klub LaLiga

5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLigaDiego Costa (instagram.com/diego.costa)

Diego Costa menjadi pemain Spanyol termahal yang pernah direkrut klub LaLiga. Rekor itu ia dapat saat dipulangkan Atletico Madrid dari Chelsea seharga 60 juta euro Rp1,04 triliun pada pertengahan musim 2017/2018. Sebelum itu, ia pernah membela Atletico Madrid pada 2007—2014.

Sayangnya, Costa tak mampu berbuat banyak untuk Atletico Madrid pada periode kedua. Ia bahkan hanya mengemas dua gol di LaLiga 2018/2019. Padahal, pada periode pertama, ia sempat mencetak 27 gol di LaLiga 2013/2014.

2. Dani Olmo dipulangkan Barcelona dari RB Leipzig dengan dana sebesar Rp955 miliar

5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLigaDani Olmo (uefa.com)

Dani Olmo tampil luar biasa di Euro 2024. Perannya sebagai gelandang serang berhasil membawa Spanyol tampil impresif sejak awal kompetisi dan meraih gelar juara pada akhirnya. Sedangkan, di level klub, ia telah menjadi andalan RB Leipzig sejak awal bergabung pada 2020.

Barcelona yang merupakan tempat Dani Olmo mengasah kemampuan ketika junior akhirnya memutuskan untuk memulangkannya ke Camp Nou pada musim panas 2024 ini. Oleh Blaugrana, pemain berusia 26 tahun itu ditebus 55 juta euro atau Rp955 miliar. Kehadirannya diharapkan mampu membuat lini depan makin tajam dan membawa Barcelona kembali meraih trofi pada 2024/2025.

Baca Juga: 3 Pemain Ghana yang Merumput di LaLiga 2024/2025

3. Ferran Torres direkrut Barcelona dari Manchester City seharga Rp955 miliar

5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLigaFerran Torres (uefa.com)

Ferran Torres menunjukkan perkembangan yang positif sebagai pemain muda di Manchester City pada 2020—2022. Selama 1,5 musim, pemain yang biasa beroperasi di posisi winger itu mengemas 16 gol dari 43 penampilan. Berkat kontribusinya, The Citizens berhasil meraih dua trofi English Premier League.

Performa di Manchester City berhasil membuat Barcelona kepincut. Alhasil, Blaugrana yang masih dilatih Xavi Hernandez berhasil mendapatkannya dengan dana sebesar 55 juta euro atau Rp955 miliar pada musim dingin 2022. Sejak diboyong ke Camp Nou, Torres diandalkan di lini serang dan telah mengemas 25 gol dan 13 assist dari 114 laga.

4. David Villa (Rp693 miliar) memenangi sederet trofi bergengsi bersama Barcelona

5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLigaDavid Villa (fcbarcelona.com)

David Villa hanya berseragam Barcelona selama 3 musim pada 2010—2013. Meski begitu, ia mampu mempersembahkan sederet trofi bergengsi, Liga Champions Eropa 2010/2011 salah satunya. Berposisi utama sebagai penyerang tengah, penyerang kelahiran Tuilla itu mengemas 48 gol dan 24 assist dari 119 penampilan.

Kebersamaan Villa dengan Blaugrana bermula ketika ia direkrut dari Valencia pada musim panas 2010. Saat itu, Barcelona yang masih dilatih Pep Guardiola mengeluarkan dana sebesar 40 juta euro atau Rp693 miliar untuk mendapatkan jasanya. Saat ini, pemain yang pensiun pada 2020 itu memegang peran sebagai direkrut olahraga klub kasta teratas India, Odisha FC.

5. Vitolo (Rp617 miliar) kesulitan bersaing selama di Atletico Madrid

5 Pemain Spanyol Termahal yang Pernah Direkrut Klub LaLigaVitolo (atleticodemadrid.com)

Vitolo tampil apik selama 4 musim di Sevilla pada 2013—2017. Ia menjadi andalan di lini serang sejak awal bergabung. Performa impresif di Sevilla akhirnya membuat Atletico Madrid menebusnya seharga 35,6 juta euro atau Rp617 miliar pada musim panas 2017.

Sayangnya, Vitolo kesulitan mendapat tempat utama di skuad Los Rojiblancos. Ia bahkan beberapa kali dipinjamkan kepada klub lain untuk mendapat menit bermain sebelum akhirnya berpisah dengan Atletico Madrid pada musim panas 2024 ini. Bersama Atletico Madrid, pemain kelahiran Las Palmas itu hanya mengemas 7 gol dari 101 penampilan.

Dana besar yang dikeluarkan Barcelona untuk mendatangkan Ferran Torres dan David Villa tak sia-sia. Keduanya mampu bersaing dan menjadi andalan di lini depan. Pertanyaannya, mampukah Dani Olmo mengikuti langkah kedua pemain tersebut?

Baca Juga: 5 Pemain Asing Termuda yang Mencetak Gol untuk Real Madrid di LaLiga

Firdaus Ala I Photo Verified Writer Firdaus Ala I

Loving football since 6

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya