7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024

Salah satunya adalah pemain baru, yakni Giorgi Mamardashvili

Liverpool tidak terlalu aktif di bursa transfer musim panas 2024. The Reds tercatat hanya mendatangkan dua pemain anyar, yakni Giorgi Mamardashvili dari Valencia dan Federico Chiesa dari Juventus. Khusus Mamardashvili, Liverpool baru bisa memakai tenaganya pada musim berikutnya karena ia disekolahkan terlebih dahulu ke Valencia.

The Reds justru lebih aktif dalam melepas pemainnya dengan total 12 punggawa yang keluar. Dari jumlah keseluruhan, tujuh diantaranya telah menjalani masa peminjaman dengan klub lain pada musim panas 2024. Lantas, siapa saja ketujuh pemain tersebut?

1. Calvin Ramsay melakoni masa peminjaman dengan Wigan Athletic hingga 31 Mei 2025

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Calvin Ramsay (instagram.com/calvin_ramsay)

Calvin Ramsay kembali dipinjamkan oleh Liverpool pada transfer musim panas 2024 ini. Sejak bergabung dari Aberdeen pada transfer musim panas 2022, ia kesulitan menebus tim utama Liverpool. Cedera lutut pada pertengahan musim 2022/2023 mengharuskannya absen cukup lama sehingga mengganggu kariernya bersama The Reds.

Solusi terbaik agar mendapatkan match fitnes kembali adalah dengan cara meminjamkannya ke klub lain. Calvin Ramsay pertama kali dipinjamkan The Reds pada musim 2022/2023 kepada Preston North End selama semusim. Ia lalu menjalani masa peminjaman dengan Bolton Wanderers pada Januari 2024 selama setengah musim. Ia kini tengah dipinjamkan Liverpool kepada Wigan Athletic hingga 31 Mei 2025.

2. Marcelo Pitaluga menjalani masa peminjaman dengan Livingston FC selama semusim

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Marcelo Pitaluga (instagram.com/mpitaluga)

Marcelo Pitaluga merupakan kiper muda asal Brasil yang direkrut Liverpool pada bursa transfer musim panas 2020. The Reds mendatangkan kiper kelahiran Rio de Janeiro tersebut dari Fluminense dengan mahar senilai 1,8 juta poundsterling atau sekitar Rp3,2 miliar. Ia diharapkan sebagai penerus potensial Alisson Becker yang sama-sama berasal dari Brasil.

Namun, Marcelo Pitaluga masih belum mampu menebus skuad utama Liverpool, meskipun hanya untuk duduk di bangku cadangan. Arne Slot tidak meliriknya sebagai pengganti Adrian untuk mengisi posisi kiper ketiga Liverpool. Kiper berusia 21 tahun itu malah dipinjamkan The Reds menuju ke klub asal Skotlandia, Livingston FC hingga 31 Mei 2025.

3. Ben Doak dipinjamankan kepada Middlesbrough FC jelang penutupan transfer musim panas 2024

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Ben Doak (instagram.com/bendoak._)

Ben Doak dinilai sebagai talenta potensial yang dimiliki Liverpool karena memiliki skill dribble yang mempuni. Didatangkan dari Celtic saat masih berusia 16 tahun pada transfer musim panas 2022, ia langsung mencuri perhatian publik Anfield. Tampil impresif bersama Liverpool U-21, pemuda asal Skotlandia itu diberikan kesempatan debut pada pekan ke-17 EPL 2022/2023 saat Liverpool menang 3-0 atas Aston Villa.

Beroperasi lewat sisi sayap kanan, Ben Doak sudah dipercaya untuk tampil dalam 10 pertandingan bersama Liverpool. Ia sempat dipercaya sebagai pelapis Mohammed Salah sebelum kedatangan Federico Chiesa. Jelang penutupan transfer musim panas 2024, The Reds meminjamkan Ben Doak ke klub EFL Championship, Middlesbrough FC selama semusim.

Baca Juga: Gol Indah Hudson-Odoi Permalukan Liverpool di Anfield

4. Stefan Bajcetic diharapkan dapat kembali ke performa terbaiknya saat dipinjamankan ke RB Salzburg

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Stefan Bajcetic memamerkan nomor punggung 8 di RB Salzburg bersama kekasihnya (instagram.com/stefanbajcetic)

Stefan Bajcetic merupakan gelandang bertahan potensial asal Spanyol yang dimiliki oleh Liverpool. Ia sempat mencuri perhatian saat mencetak gol debutnya dalam keunggulan 3-1 Liverpool atas Aston Villa pada pekan ke-17 EPL 2022/2023. Sejak itu, ia sempat menjadi pemain reguler The Reds sebelum cedera robekan pada otot aduktor jelang melawan Real Madrid di babak 16 besar leg kedua Liga Champions 2022/2023 menghambat keriernya dan mengakibatkannya harus absen hingga 1,5 musim.

Tidak bermain di waktu yang lama membuat Stefan Bajcetic kehilangan ritme permainan sejak sembuh dari cidera yang dideritanya. Liverpool memilih opsi untuk meminjamkan Bajcetic ke klub lain agar mengembalikan performanya daripada hanya menjadikannya pemain cadangan. Sempat diisukan akan dipinjamkan ke Barcelona, pemain berusia 19 tahun itu lebih memilih RB Salzburg karena dilatih oleh mantan asisten Juergen Klopp, Pepjin Lijnders yang notabene tau kualitas dari Stefan Bajcetic.

5. Rhys Williams menjalani masa peminjaman dengan Morecambe FC selama setengah musim

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Rhys Williams (instagram.com/morecambefc)

Rhys Williams bersama Nat Philips memegang peran kunci dalam keberhasilan Liverpool mengamankan tiket ke Liga Champions 2021/2022. Badai cedera yang menimpa bek tengah Liverpool memaksa keduanya harus tampil dengan spartan hingga akhir musim. The Reds mengapresiasi kinerjanya dengan menghadiahkan perpanjangan kontrak hingga Juni 2026.

Kembalinya bek tengah utama Liverpool serta kedatangan Ibrahima Konate semakin membuat Rhys Williams kehilangan tempat di skuat utama. Dalam beberapa musim kebelakang, mantan punggawa Inggris U-21 itu kerap dipinjamankan oleh Liverpool ke klub lain. Pemain berusia 23 tahun itu kini menjalani masa peminjaman ke klub League Two, Morecambe FC hingga 1 Januari 2025.

6. Nat Philips dipinjamkan ke Derby Country sembari menunggu kontraknya berakhir dengan Liverpool

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Nat Philips (instagram.com/dcfcofficial)

Nasib tidak jauh berbeda juga dialami oleh Nat Philips. Bek tengah berusia 27 tahun itu juga kesulitan menebus skuad utama Liverpool meski tampil heroik jelang akhir musim 2021/2022. Peminjaman tiap musimnya menjadi jalan satu-satunya agar ia selalu tampil reguler.

Liverpool kembali meminjamkan Nat Philips kepada Derby Country menjelang penutupan transfer musim panas 2024. Derby Country menjadi klub kelima ia dipinjamankan selama berstatus sebagai pemain Liverpool. Kontrak Nat Philips bersama The Reds berakhir pada 30 Juni 2025, yang artinya ia akan berstatus bebas transfer saat peminjamannya berakhir.

7. Giorgi Mamardashvili langsung dipinjamkan kembali ke Valencia selama semusim

7 Pemain yang Dipinjamkan Liverpool pada Transfer Musim Panas 2024Giorgi Mamardashvili (instagram.com/gmamardashvili25)

Liverpool resmi mendatangkan Giorgi Mamardashvili sebagai rekrutan pertama era Arne Slot. Kiper berkebangsaan Georgia itu Bergabung dengan kesepakatan mencapai 30 juta euro atau sekitar Rp518 miliar ditambah 5 juta euro atau sekitar Rp86 miliar dalam kesepakatan add-on. Mamardashvili akan tetap berada di Valencia selama sisa musim 2024/2025 sebagai pemain pinjaman.

Liverpool merekrut Giorgi Mamardashvili sebagai pengganti potensial Alisson Becker yang kontraknya berakhir pada 30 Juni 2026. Mengingat usia Alisson Becker yang tidak lagi muda dan harga kiper berkualitas makin tinggi, pembelian penjaga gawang berusia 23 tahun itu dianggap sebagai langkah yang cerdas. Giorgi Mamardashvili bakal bersaing dengan Alisson untuk mendapatkan tempat utama pada musim mendatang.

Selain pemain-pemain di atas, Liverpool juga meminjamkan total delapan pemain juniornya. Seperti diantaranya Luke Chambers ke Wigan Athletic, Kaide Gordon bersama Norwich City, serta Lewis Koumas dengan Stoke City. Hal tersebut bertujuan untuk menambah jam terbang di kompetisi Eropa. 

Baca Juga: 10 Potret Giorgi Mamardashvili, Kiper Valencia dari Tbilisi Georgia

Fadel Muhammad Simanjuntak Photo Verified Writer Fadel Muhammad Simanjuntak

Aciek

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya