6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023

Berpotensi jadi bintang masa depan

Georgia kini jadi sorotan karena berhasil menelurkan bintang sepak bola berkualitas. Hal itu dapat dibuktikan dari penampilan Timnas Georgia. Mereka kini tidak dapat dianggap enteng. Georgia patut diperhitungkan dalam beberapa tahun terakhir. 

Munculnya Khvicha Kvaratskhelia sebagai bintang baru Napoli makin menarik perhatian. Penampilan spektakulernya sejak musim panas 2022 lalu membuat nama Georgia terangkat. Sejumlah klub besar Eropa mulai tertarik mendatangkan pemain potensial asal negara Kaukasus tersebut. 

Pada bursa transfer musim panas 2023, tercatat ada enam pemain Georgia yang memutuskan hengkang ke liga-liga besar Eropa. Berikut keenam pemain Georgia yang direkrut klub Eropa itu.

1. Giorgi Kvernadze dipinjamkan kepada Frosinone

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Giorgi Kvernadze saat membela Frosinone. (instagram.com/g._kvernadze)

Giorgi Kvernadze merupakan pemain Georgia yang bermain untuk Kolkheti Poti. Tidak mendapat tempat utama di klub asalnya, ia pun menerima tawaran dari Frosinone untuk memperkuat lini serang. Pemain muda ini dipinjam untuk 2023/2024 dengan opsi pembelian.

Kvernadze adalah pemain jebolan akademi Saburtalo yang hengkang ke Kolkheti Poti pada Januari 2023. Lantaran tidak mendapat tempat utama di klub sebelumnya, ia sempat dipinjamkan kepada FC Telavi dan Dinamo Batumi. Bersama Frosinone, ia sendiri baru diturunkan sebagai pemain pengganti pada laga perdana.

2. Giorgi Chakvetadze menerima tawaran Watford

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Giorgi Chakvetadze saat memperkuat Watford. (instagram.com/chakve10)

Giorgi Chakvetadze menerima tawaran Watford sebagai pemain pinjaman pada 2023/2024. Keputusan ini diambil lantaran ia tidak mendapat jam terbang tinggi ketika membela KAA Gent. Sebelum itu, ia sempat dipinjamkan kepada Hamburger SV dan Slovan Bratislava. 

Meskipun belum masuk dalam starting line-up Watford, setidaknya Chakvetadze diturunkan secara reguler sebagai pemain pengganti. Ia sudah diturunkan dalam lima pertandingan terakhir di EFL Championship 2023/2024. Apabila tampil apik, ia berpeluang menjadi pemain inti. Chakvetadze juga bisa saja dipermanenkan musim depan.

3. Irakli Azarovi memutuskan pindah ke Shakthar Donetsk

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Irakli Azarov saat resmi bergabung dengan Shakthar Donetsk. (instagram.com/azara.16)

Irakli Azarovi memutuskan menerima tawaran membela Shakthar Donetsk pada musim panas 2023. Ia ditebus dengan banderol 3 juta euro (Rp49,4 miliar) dari Red Star Belgrade. Sebelum itu, Azarovi sempat membela klub lokal Georgia, Dinamo Batumi dan Dinamo Tbilisi. 

Kedatangan Azarovi ke klub berjuluk Hirnyky ini untuk menambah pilihan pemain pengisi pos bek kiri. Pada dua laga Liga Ukraina terakhir, ia sudah ditunjuk untuk mengisi starting line-up klub barunya. Melihat performanya yang baik, kemungkinan Azarovi masih akan diandalkan sebagai pemain inti. 

Baca Juga: Profil Khvicha Kvaratskhelia, Wonderkid Napoli Asal Georgia

4. Saba Sazonov hengkang ke Torino

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Saba Sazonov saat berlatih bersama Torino. (instagram.com/sabasazonov)

Saba Sazonov merupakan pemain Georgia kedua yang merapat ke Serie A Italia pada musim panas 2023. Pemain kelahiran Rusia itu dibeli Torino dengan tebusan 2,75 juta euro (Rp45,3 miliar) dari Dynamo Moscow. Kedatangannya berfungsi untuk menambah pilihan di lini belakang usai kepergian Armando Izzo. 

Mengingat kedatangannya yang bertepatan pada detik-detik terakhir penutupan bursa transfer musim panas 2023, ia pun belum sempat membela klub barunya. Pada laga melawan Genoa, Sanovo tidak mendapat kesempatan bermain. Padahal, ia merupakan bek tengah andalan Dynamo Moskow. 

5. Zuriko Davitashvili dipermanenkan Bordeaux

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Zuriko Davitashvili saat membela Bordeaux. (instagram.com/zzuka10)

Zuriko Davitashvili dipermanenkan Girondins Bordeaux setelah tampil apik selama semusim di Ligue 2 2022/2023. Ia dibeli dari Dinamo Batumi dengan banderol 1,25 juta euro (Rp20,9 miliar). Pemain berusia 22 tahun ini juga sudah menandatangani kontrak sampai 2027.

Sebelum membela Les Girondins, Davitashvili sudah mencicipi Liga Georgia dan Rusia. Ia tercatat pernah membela Dinamo Batumi, Arsenal Tula, Rubin Kazan, Rotor Volgograd, FC Locomotive, dan Dinamo Tbilisi. Bersama Bordeaux, ia sudah menjadi sayap kanan andalan Pelatih David Guion.

6. Georges Mikautadze memutuskan hengkang ke Ajax Amsterdam

6 Pemain Georgia yang Pindah pada Musim Panas 2023Georges Mikautadze saat membela Ajax Amsterdam. (instagram.com/georgesmkd)

Terakhir ada pemain Georgia termahal pada bursa transfer musim panas 2023, yakni Georges Mikautadze. Pemain kelahiran Lyon, Prancis, ini hengkang ke Ajax Amsterdam dari FC Metz dengan banderol sebesar 16 juta euro (Rp263,6 miliar). Sesuai kontraknya, ia akan membela klub barunya sampai 2028. 

Keputusan Ajax mendatangkan Mikautadze tak lain untuk menambah amunisi lini serang, apalagi setelah kepergian Mohammed Kudus ke West Ham United. Begitu datang ke Johan Cruijff Arena, ia sudah dipasang sebagai starter. Bersama Ajax, ia berpeluang besar untuk berkembang dan menjadi juru gedor utama. 

Banyaknya pemain Georgia yang pindah ke liga papan atas Eropa membuktikan bintang asal negara Kaukasus itu tidak kalah dibanding lainnya. Mengingat semuanya merupakan pemain muda, mereka masih berpotensi besar untuk berkembang dan jadi bintang top pada usia emas. 

Baca Juga: 5 Pemain Georgia yang Pernah Berkarier di Serie A, Termasuk Kvara

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya