7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024

Datangkan pemain potensial berharga miring

Intinya Sih...

  • Club Brugge juara Jupiler Pro League 2023/2024 dengan unggul 1 poin dari Union Saint Gilloise
  • Tujuh pemain baru didatangkan pada musim panas 2024, termasuk Dani van den Heuvel, Nordin Jackers, Hugo Siquet, Zaid Romero, Ardon Jashari, Gustaf Nilsson, dan Christos Tzolis
  • Pemain-pemain baru tersebut dibeli dengan harga miring namun memiliki potensi besar untuk bersinar di Club Brugge

Club Brugge sukses menjuarai Jupiler Pro League Belgia 2023/2024 setelah unggul tipis satu poin dari pesaing utamanya, Union Saint Gilloise, pada babak Championship. Kesuksesan ini membuat klub asal Bruges ini berhak tampil kembali di Liga Champions Eropa 2024/2025.

Tampil di turnamen antarklub Eropa dan liga domestik membuat Blauw-Zwart harus segera berbenah pada jeda musim panas 2024. Terpantau, pada bursa transfer musim panas 2024, tim asuhan Nicky Hayen ini cukup aktif dalam mendatangkan pemain baru untuk menambal sejumlah lini yang masih tumpul.

Tercatat, ada tujuh pemain baru yang didatangkan ke Jan Breydel Stadium pada musim panas 2024. Menariknya, Club Brugge mendatangkan sejumlah pemain berharga miring, tetapi punya potensi besar untuk bersinar.

1. Dani van den Heuvel datang dengan status bebas tranfer dari Leeds United

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Dani van den Heuvel saat bergabung dengan Club Brugge. (instagram.com/d.vdheuvel)

Dani van den Heuvel memilih bergabung dengan Club Brugge setelah kontraknya di Leeds United habis pada musim panas 2024. Kiper jebolan akademi Ajax Amsterdam ini belum memiliki pengalaman bermain di tim senior dan masih diturunkan di tim junior Leeds United. Mengingat usianya yang masih 21 tahun, Van den Heuvel kemungkinan masih jadi kiper pelapis ketiga di skuad Blauw-Zwart.

2. Nordin Jackers dipermanenkan usai tampil apik pada 2023/2024

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Nordin Jackers saat membela Club Brugge. (instagram.com/nordinjackers)

Nordin Jackers sebelumnya sudah memperkuat Club Brugge sebagai pemain pinjaman pada 2023/2024. Berkat penampilan apiknya, manajemen klub memermanenkannya dari OH Leuven dengan banderol sebesar 150 ribu euro (Rp2,5 miliar). Seperti musim lalu, Jackers masih akan menjadi kiper pelapis kedua di Club Brugge.

3. Hugo Siquet berfungsi menambah amunisi bek kiri Club Brugge

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Hugo Siquet saat memperkuat Club Brugge. (instagram.com/hugosiquet)

Hugo Siquet didatangkan untuk menambah amunisi di posisi bek kiri Club Brugge. Ia dibeli dari SC Freiburg dengan banderol sebesar 3 juta euro (Rp51,3 miliar) dengan kontrak selama 4 tahun. Pihak klub tertarik mendatangkannya setelah penampilan apiknya selama dipinjamkan di Cercle Brugge pada 2023/2024. Siquet sudah masuk skuad inti Blauw-Zwart dalam lima laga Jupiler Pro League 2024/2025 terakhir.

Baca Juga: 3 Pemain Club Brugge yang Pindah ke Liga Top Eropa pada 2024

4. Zaid Romero didatangkan untuk memperkuat pertahanan Club Brugge

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Zaid Romero saat resmi bergabung dengan Club Brugge. (instagram.com/zaid.romero24)

Zaid Romero didatangkan untuk memperkuat lini pertahanan Club Brugge. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini dibeli dari Estudiantes dengan tebusan sebesar 6 juta euro (Rp102,4 miliar). Pemain berkebangsaan Argentina keturunan Irak ini sudah diturunkan sebagai starter pada dua laga perdana Jupiler Pro League 2024/2025. Namun, pada laga terakhir, Romero hanya dijadikan cadangan oleh Pelatih Nicky Hayen.

5. Ardon Jashari berfungsi mengisi gelandang bertahan di skuad Club Brugge

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Ardon Jashari saat bergabung dengan Club Brugge. (instagram.com/clubbrugge)

Ardon Jashari dibeli dari klub Swiss, FC Luzern, dengan banderol sebesar 6 juta euro (Rp102,4 miliar). Ia didatangkan untuk menggantikan peran gelandang bertahan Club Brugge, Éder Balanta, yang hengkang ke CD America. Sayangnya, pemain asal Swiss keturunan Makedonia Utara ini masih dipilih sebagai cadangan. Ia hanya diturunkan sebagai starter pada laga kedua kontra Standard Liege.

6. Gustaf Nilsson berfungsi menambah amunisi lini serang Club Brugge

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Gustaf Nilsson saat bergabung bersama Club Brugge. (instagram.com/gustafnilssonn)

Gustaf Nilsson didatangkan untuk menambah amunisi lini serang Club Brugge usai kepergian dua strikernya, Igor Thiago dan Roman Yaremchuk. Pemain asal Swedia ini dibeli dari Union Saint Gilloise dengan tebusan sebesar 6,4 juta euro (Rp109,3 miliar). Pembelian ini cukup efektif karena Nilsson mampu membuktikan ketajamannya dengan mencetak 2 gol dari 5 laga Jupiler Pro League 2024/2025.

7. Christos Tzolis jadi pembelian termahal Club Brugge pada musim panas 2024

7 Pemain Baru Club Brugge pada Musim Panas 2024Christos Tzolis ketika membela Club Brugge. (instagram.com/christostzolis)

Christos Tzolis merupakan pembelian termahal Club Brugge pada musim panas 2024. Pemain asal Yunani ini dibeli dari Fortuna Duesseldorf dengan harga sebesar 6,5 juta euro (Rp111 miliar). Kedatangan Tzolis berfungsi menggantikan peran Antonio Nusa yang hengkang ke RB Leipzig. Dalam 5 laga terakhir, pemain berusia 22 tahun ini sudah diturunkan sebagai starter dan berhasil mencetak 1 gol untuk Club Brugge.

Club Brugge berhasil menjuarai Jupiler Pro League 2023/2024 berkat kontribusi dari pemain andalannya, termasuk Antonio Nusa dan Igor Thiago. Sayangnya, kedua pemain depan itu memutuskan hengkang dan bisa berdampak kepada penampilan Blauw-Zwart pada 2024/2025. Alhasil, Pelatih Nicky Hayen harus berupaya mencari pengganti yang tepat agar timnya konsisten. Dengan kehadiran ketujuh pemain ini, diharapkan penampilan Club Brugge tetap solid untuk mempertahankan gelar juara liga domestik.

Baca Juga: 4 Pemain yang Dijual Club Brugge pada Musim Panas 2024

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya