Laju Tottenham sampai Menelan Kekalahan Pertama di EPL pada 2023/2024

Mereka masih berada di papan atas

Tottenham Hotspur menampilkan performa gemilang pada awal 2023/2024. Klub berjuluk The Lilywhites itu secara mengejutkan mampu bersaing di papan atas klasemen English Premier League (EPL). Padahal, mereka baru ditinggal oleh kapten sekaligus striker andalan mereka, Harry Kane, yang pindah kepada Bayern Muenchen pada musim panas 2023.

Tottenham belum terkalahkan sampai EPL pekan ke-10. Akan tetapi, mereka akhirnya menelan kekalahan pertama di EPL saat takluk atas Chelsea 1-4 pada pekan ke-11. Berikut perjalanan Tottenham dalam sebelas pekan di EPL sampai akhirnya mereka mengalami kekalahan pertama pada 2023/2024.

1. Tottenham mampu mengalahkan Manchester United dan Liverpool di kandang

Laju Tottenham sampai Menelan Kekalahan Pertama di EPL pada 2023/2024Tottenham menang melawan Liverpool. (premierleague.com)

Tottenham menorehkan rekor apik saat bertemu dengan klub big six sampai EPL pekan ke-10 pada 2023/2024. The Lilywhites mampu mengalahkan Manchester United dan Liverpool di kandang mereka, Tottenham Hotspur Stadium. Sementara itu, Tottenham hanya mampu bermain imbangi 2-2 ketika bertandang ke markas Arsenal, Emirates Stadium, pada 24 September 2020.

Son Heung Min menjadi pemain yang paling sering membobol gawang klub big six. Ia berhasil mencetak 2 gol saat melawan Arsenal dan 1 gol atas Liverpool. Sayangnya, Tottenham gagal melanjutkan rekor tersebut setelah kalah 1-4 melawan Chelsea.

2. The Lilywhites hanya sekali mencetak lebih dari dua gol

Laju Tottenham sampai Menelan Kekalahan Pertama di EPL pada 2023/2024Son Heung Min (premierleague.com)

Tottenham memiliki catatan unik pada awal 2023/2024. Mereka baru sekali mencetak lebih dari 2 gol dari 11 pertandingan. Hal tersebut terjadi ketika Tottenham menang 5-2 atas Burnley pada pekan ke-4.

Dilansir Footystats, Tottenham memiliki angka ekspektasi gol hanya 1,83 dan mencatat rata-rata gol per pertandingan 2,09. Angka tersebut merupakan yang tertinggi ketiga di antara 20 klub EPL lainnya. Son Heung Min menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan delapan gol. Tottenham tercatat belum pernah gagal mencetak gol dalam sebelas pertandingan EPL 2023/2024.

3. Memiliki pertahanan yang cukup solid

Laju Tottenham sampai Menelan Kekalahan Pertama di EPL pada 2023/2024Cristian Romero (depan) (premierleague.com)

Tottenham memiliki pertahanan yang cukup solid selama sebelas pertandingan awal EPL 2023/2024. Mereka baru kebobolan 13 kali atau 1,18 per pertandingan. Ditambah lagi, penjaga gawang utama Tottenham, Guglielmo Vicario, telah mencatat empat kali clean sheets terbaik ke-3 setelah Sam Johnstone dan Nick Pope.

Kokohnya pertahanan Tottenham juga dipengaruhi oleh solidnya duet bek tengah mereka, Micky van de Ven dan Cristian Romero. Dilansir Footystats, statistik van de Ven menunjukkan bahwa kehadirannya berdampak besar bagi performa lini belakang Tottenham. Ia telah memenangkan 17 tekel, 12 duel area, dan 31 sapuan. Selain itu, van de Ven cukup aktif dalam membangun serangan dari belakang dengan tingkat operan suksesnya mencapai 633 dari 667 operan yang ia lakukan. Ia membuktikan mampu beradaptasi dengan baik sejak kedatanganya dari Vfl Wolfsburg pada musim panas 2023.

Di sisi lain, Romero memenangkan 21 tekel dan 50 duel area. Pemain asal Argentina itu juga mampu melakukan 42 sapuan. Ia juga turut berperan penting dalam membangun serangan dari belakang dengan catatan operan suksesnya mencapai 713 dari 772 operan. Sayangnya, ia melakukan kesalahan fatal saat menerima kartu merah dalam laga melawan Chelsea.

Performa Tottenham di bawah manajer Ange Postecoglu cukup impresif dengan baru mencatata satu kekalahan. The Lilywhites kini berada di peringkat ke-2 dengan raihan 26 poin. Fans Tottenham sejauh ini merasa puas dengan kinerja yang ditunjukkan oleh Postecoglu. Mereka optimis The Lilywhites mampu meraih trofi pada akhir 2023/2024.  Akankah Postecoglu mampu mempersembahkan trofi yang selama ini diidam-idamkan oleh fans Tottenham? Menarik untuk mengikut perkembangan klub asal London Utara itu.

Baca Juga: Chelsea Permalukan Tottenham di Kandangnya

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya