5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des Princes

Ada pemain legendaris Juventus

Italia beberapa kali menghadapi Prancis di stadion milik Paris Saint-Germain (PSG), Parc des Princes. Uniknya, dalam dua kunjungan Gli Azzurri ke Parc des Princes, mereka tidak pernah kalah. Italia mencatat sekali menang dan seri dalam dua pertemuan terakhir dengan Prancis di Parc des Princes.

Hasil tersebut didapat berkat para pencetak gol yang menjebol gawang Prancis. Setidaknya, terdapat lima pemain Italia yang sukses mencetak gol dalam dua laga menghadapi Prancis di Parc des Princes. Kelima pemain tersebut berasal dari generasi Timnas Italia yang berbeda.

1. Pierluigi Casiraghi mencetak gol penyama kedudukan 1-1 melawan Prancis pada Juni 1997

5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des PrincesPierluigi Casiraghi (figc.it)

Pierluigi Casiraghi merupakan striker asal Italia yang bersinar pada era 1990-an. Ia pernah memperkuat klub-klub papan atas Serie A Italia, seperti Juventus dan Lazio. Casiraghi juga pernah membela Chelsea pada 1998--2000.

Sementara itu, ia melakoni debutnya di Timnas Italia pada Februari 1991. Casiraghi beberapa kali tampil cukup apik di lini depan Gli Azzurri. Salah satunya ketika menghadapi Prancis dalam laga uji coba di Parc des Princes pada Juni 1997. Ia mencetak satu gol kala menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-61.

2. Alessandro Del Piero mencetak gol dari sepakan penalti pada injury time babak kedua

5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des PrincesAlessandro Del Piero (uefa.com)

Alessandro Del Piero mulai diandalkan Timnas Italia sejak debutnya pada Maret 1995. Ia kerap kali diturunkan sebagai starter ketika menghadapi tim-tim kuat di semua ajang. Misalnya, ketika Italia bertandang ke Parc des Princes untuk menghadapi Prancis dalam laga uji coba pada Juni 1997.

Del Piero dimainkan sejak menit pertama bersama Casiraghi di lini depan Gli Azzurri. Ia berhasil menyelamatkan Italia dari kekalahan. Sepakan penaltinya menjebol gawang Prancis pada injury time babak kedua.

Baca Juga: 4 Alasan Performa Timnas Italia Begitu Buruk di Euro 2024

3. Federico Di Marco mencetak gol fantastis di Parc des Princes

5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des PrincesFederico Di Marco (uefa.com)

Federico Di Marco bermain sebagai starter ketika Italia melawan Prancis dalam laga Nations League di Parc des Princes pada 2024/2025. Ia bermain sebagai wing back kiri dalam formasi 3-5-2. Di Marco bermain cukup impresif selama 81 menit.

Ia bahkan berhasil mencetak gol fantastis dalam pertandingan ini. Di Marco menyambut umpan matang Sandro Tonali dengan tendangan voli kaki kirinya pada menit ke-30. Gol tersebut berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

4. Gol Davide Frattesi berhasil membalikkan keadaan

5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des PrincesDavide Frattesi (x.com/Azzurri_En)

Kepercayaan diri para pemain Italia meningkat setelah Di Marco mencetak gol penyama skor pada babak pertama. Gli Azzurri beberapa kali menciptakan peluang berbahaya di area pertahanan Prancis. Usaha Italia sukses membuahkan hasil positif.

Davide Frattesi mencetak gol kedua Italia sehingga skor menjadi 2-1 pada menit ke-50. Ia memaksimalkan assist dari Mateo Retegui lewat skema serangan balik cepat. Frattesi menorehkan gol ketiganya untuk Timnas Italia dalam laga ini.

5. Giacomo Raspadori mengunci kemenangan Italia 3-1 atas Prancis di Parc des Princes

5 Pemain Italia yang Cetak Gol ke Gawang Prancis di Parc des PrincesGiacomo Raspadori (uefa.com)

Prancis berusaha menyerang pertahanan Italia untuk menyamakan skor. Akan tetapi, Gli Azzurri bermain begitu impresif dalam mempertahankan gawangnya. Mereka justru menorehkan gol ketiga pada menit ke-74.

Giacomo Raspadori menjadi pencetak gol ketiga dalam pertandingan ini. Ia lolos dari jebakan offside dan memanfaatkan ruang kosong di kotak penalti. Sepakan kaki kanannya tidak mampu diantisipasi kiper Prancis, Mike Maignan. Italia mengalahkan Prancis dengan skor 3-1 di Parc des Princes pada September 2024.

Kelima sosok di atas merupakan pemain Timnas Italia yang berbeda generasi. Del Piero dan Casiraghi memperkuat Timnas Italia pada era 1990-an. Sementara itu, Di Marco, Frattesi, dan Raspadori menjadi bagian dari generasi baru Italia di bawah asuhan Luciano Spaletti.

Baca Juga: 10 Fakta Giacomo Raspadori, Striker Lincah Sassuolo dan Timnas Italia

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Penggemar berat sepak bola terutama sepak bola Eropa dan sangat passionate dalam menulis konten artikel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya