Manajer yang Bakal Cabut pada Akhir 2023/2024, Ada Klopp dan Xavi!

Mereka punya alasan tersendiri

Kabar mengenai manajer klub top Eropa yang akan hengkan tengah ramai diperbincangkan. Berbagai faktor yang memengaruhi berpisahnya manajer dengan pihak klub adalah pemecatan, kontrak habis, dan perubahan dalam tim. Media dan fans mulai menyoroti calon manajer baru yang akan memimpin skuad utama pada 2024/2025.

Setidaknya ada dua manajer dari klub-klub top Eropa yang sudah mengonfirmasi akan meninggalkan klubnya pada akhir 2023/2024. Keduanya merupakan nama besar di dunia sepak bola. Alhasil, beberapa manajer yang memiliki potensi menggantikan kedua sosok ini santer dikabarkan akan meninggalkan posisinya.

1. Keputusan Juergen Klopp meninggalkan Liverpool mengejutkan dunia sepak bola

Manajer yang Bakal Cabut pada Akhir 2023/2024, Ada Klopp dan Xavi!Juergen Klopp tinggalkan Liverpool pada akhir 2023/2024. (premierleague.com)

Juergen Klopp mengumumkan dirinya akan meninggalkan Liverpool pada akhir 2023/2024. Manajer asal Jerman itu mengatakan tidak memiliki masalah dengan di internal klub. Klopp menegaskan alasan di balik keputusannya itu karena sudah kehabisan energi dan ingin mengambil rehat selama setahun.

Ia mengungkapkan tidak akan menerima tawaran dari klub Inggris lain. Klopp ingin menghormati Liverpool yang sudah menjadi bagian dari perjalanan kariernya di sepak bola Inggris selama 8 tahun. Selama menangani Liverpool, ia sukses mempersembahkan gelar juara Liga Champions Eropa 2018/2019, Premier League 2019/2020, Piala Dunia Antarklub 2019, Piala FA 2021/2022, dan Piala Liga 2021/2022.

2. Xavi Hernandez memutuskan hengkang dari Barcelona pada akhir 2023/2024

Manajer yang Bakal Cabut pada Akhir 2023/2024, Ada Klopp dan Xavi!Xavi Hernandez (fcbarcelona.com)

Xavi Hernandez secara mengejutkan memilih hengkang dari Barcelona pada akhir 2023/2024. Hal tersebut ia sampaikan usai El Barca kalah 3-5 dari Villarreal di LaLiga Spanyol pekan ke-22 pada 27 Januari 2024. Xavi mengungkapkan berbagai alasan yang mendasari keputusannya tersebut dalam wawancara setelah pertandingan melawan Villarreal.

Ia mengatakan bahwa klub butuh mengubah arah dan dirinya tidak bisa membiarkan situasi buruk terus berlanjut pada 2024/2025. Xavi secara terang-terangan mengatakan dirinya tidak mendapatkan respek atas pekerjaanya sampai energinya habis. Keputusan tersebut sebenarnya sudah Xavi buat jauh-jauh hari sebelum laga melawan Villarreal. Ia sudah berdiskusi dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta, terkait keinginannya untuk melepas jabatannya sebagai manajer klub.

Selama melatih Barcelona, Xavi telah memberikan prestasi berupa gelar juara LaLiga 2022/2023. Ia juga berhasil membawa Barcelona lolos ke babak 16 besar Liga Champions Eropa 2023/2024. Sayangnya, inkonsistensi penampilan tim membuatnya mendapatkan tekanan dan kritik. Terlebih lagi, Barcelona gagal meraih gelar juara Supercoppa Espana dan tersingkir dari babak perempat final Copa Del Rey.

Baca Juga: 5 Klub Ditangani Roberto De Zerbi sebelum Brighton, Apa Prestasinya?

3. Roberto De Zerbi jadi kandidat kuat pengganti Xavi di Barcelona

Manajer yang Bakal Cabut pada Akhir 2023/2024, Ada Klopp dan Xavi!Roberto De Zerbi (premierleague.com)

Roberto De Zerbi menjadi salah satu manajer yang dikabarkan tengah didekati oleh Liverpool dan Barcelona. Ia diproyeksikan menjadi suksesor Juergen Klopp atau Xavi Hernandez. Pasalnya, filosofi permainan De Zerbi disebut-sebut cocok untuk Liverpool maupun Barcelona.

De Zerbi sendiri menanggapi rumor yang menghubungkan dirinya dengan kedua klub terebut. Ia mengatkan bahwa fokusnya saat ini hanya untuk Brighton & Hove Albion. De Zerbi tidak memikirkan masa depannya pada akhir 2023/2024.

4. Xabi Alonso dikait-kaitkan mengisi posisi manajer Liverpool

Manajer yang Bakal Cabut pada Akhir 2023/2024, Ada Klopp dan Xavi!Xabi Alonso (bundesliga.com)

Xabi Alonso kabarnya menjadi kandidat kuat pengganti Juergen Klopp di Liverpool. Kiprahnya bersama Bayer Leverkusen sejauh ini cukup impresif. Bayer Leverkusen belum mengalami kekalahan di Bundesliga 2023/2024. Gaya permainannya yang mengedepankan pressing tinggi dan efektivitas juga dinilai cocok dengan filosofi Liverpool yang telah dibangun oleh Klopp.

Alonso sendiri memberikan reaksi terhadap mundurnya Juergen Klopp dari posisinya sebagai manajer Liverpool. Ia sangat menghormati Klopp dan berita tersebut cukup mengejutkannya. Akan tetapi, Alonso mengatakan dirinya sangat bahagia di Bayer Leverkusen dan tidak memikirkan tentang rumor tentang kepindahannya ke Liverpool.

Kabar mundurnya Klopp dan Xavi membuka kesempatan bagi Liverpool dan Barcelona untuk memulai hal baru. Pasalnya, manajer baru nanti akan menentukan filosofi permainan dan kebijakan internal tim. Rumor tentang masa depan mereka berdua pun cukup menarik dibicarakan. Klopp menegaskan akan mengambil istirahat selama setahun sebelum kembali melatih. Sementara itu, belum ada kabar tentang langkah Xavi selanjutnya usai mundur dari Barcelona.

Baca Juga: Juergen Klopp Cabut, Xabi Alonso Jadi Suksesor di Liverpool?

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Penggemar berat sepak bola terutama sepak bola Eropa dan sangat passionate dalam menulis konten artikel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya