5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024

Kiper tim kuda hitam unjuk gigi #EURO2024

Intinya Sih...

  • Kiper-kiper Eropa unjuk gigi dengan performa apik selama Euro 2024
  • Skorupski sukses tampil solid meski Polandia tersingkir, sementara Simon dan Maignan menunjukkan performa impresif
  • Donnarumma dan Mamardashvili mencatatkan rasio penyelamatan tertinggi, membuat pertahanan timnas masing-masing kokoh

Euro 2024 telah menyelesaikan fase grup. Beberapa pemain menampilkan performa apik selama membela negaranya dalam tiga laga pada babak grup. Euro 2024 kali ini menjadi panggung bagi para penjaga gawang unjuk gigi dengan aksi-aksinya saat menyelamatkan gawang.

Ketika para penyerang papan atas seperti Kylian Mbappe, Harry Kane, dan Cristiano Ronaldo tumpul, kiper-kiper berbakat Eropa menunjukkan kemampuan terbaiknya. Beberapa kiper sudah memiliki nama besar, sedangkan lainnya baru dikenal berkat permainan apik selama Euro 2024. Menurut Opta, lima kiper ini memiliki rasio penyelamatan tertinggi pada fase grup Euro 2024.

1. Lukasz Skorupski memiliki rasio penyelematan 2,4 dalam satu laga

5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024Lukasz Skorupski (uefa.com)

Polandia selalu mengandalkan Wojciech Szczesny sebagai kiper utama di turnamen mayor seperti Euro 2024. Namun, pelatih Timnas Polandia, Michal Probierz, memberikan kesempatan kepada kiper kedua, Lukasz Skorupski, untuk tampil di laga ketiga babak grup menghadapi Prancis. Polandia yang sudah tersingkir akibat menelan dua kekalahan bermain lepas saat menghadapi Prancis.

Skorupski sukses tampil solid selama 90 menit mengawal gawang Polandia. Menurut Opta, kiper Bologna itu memiliki rasio penyelamatan 2,4 dalam pertandingan menghadapi Prancis. Sayangnya, Skorupski gagal mengantisipasi tendangan penalti Kylian Mbappe sehingga membuatnya kebobolan satu gol. Namun, pada laga tersebut akhirnya Polandia berhasil menahan imbang Prancis dengan skor 1-1.

Baca Juga: 5 Kota Kecil Cantik di Sekitar Venue Euro 2024, Wajib Mampir!

2. Unai Simon mencatat rasio penyelamatan 2,47 dalam dua laga grup Euro 2024

5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024Unai Simon (uefa.com)

Unai Simon tampil cukup solid selama membela Timnas Spanyol dalam dua laga pada fase grup Euro 2024. Ia belum kebobolan saat La Furia Roja menang atas Kroasia 3-0 dan Italia 1-0. Menurut Opta, Simon menunjukkan performa impresifnya dengan rasio penyelematannya mencapai 2,47.

Secara rinci, dilansir Fotmob, kiper milik Athletic Bilbao itu melakukan antisipasi terhadap serangan lawan sebanyak enam kali. Ia bahkan berhasil menepis penalti penyerang Kroasia, Bruno Petkovic. Selain itu, Simon beberapa kali aktif dalam membangun serangan dengan mencatat akurasi operannya 67 persen.

3. Mike Maignan menorehkan rasio penyelamatan 2,75 di babak grup Euro 2024

5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024Mike Maignan (uefa.com)

Mike Maignan menjadi salah satu pemain Prancis yang bermain apik selama babak grup Euro 2024. Gawang Prancis baru kebobolan sekali lewat sepakan penalti striker Polandia, Robert Lewandowski, dalam laga ketiga pada fase grup. Selebihnya, Maignan cukup tangguh dalam menjaga gawang Les Bleus dari gempuran lawan-lawannya,

Dilansir Opta, Maignan menorehkan rasio penyelamatan mencapai 2,75 selama tiga laga fase grup Euro 2024. Menurut statistik Fotmob, ia melakukan sembilan kali antisipasi terhadap tembakan lawan. Penampilan Maignan bisa menjadi kunci bagi Prancis yang berambisi meraih gelar juara Euro 2024.

4. Gianluigi Donnarumma mampu mengukir catatan rasio penyelamatan 3,16

5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024Gianluigi Donnarumma (uefa.com)

Gianluigi Donnarumma memiliki peran baru sebagai kapten di Euro 2024. Ia menggantikan kapten sebelumnya, Georgio Chiellini, yang memutuskan pensiun dari Timnas Italia usai Euro 2020. Donnarumma memegang peran penting dalam perjalanan Italia menembus babak 16 besar Euro 2024.

Dilansir Fotmob, kiper Paris Saint-Germain (PSG) itu mampu mengukir catatan rasio penyelamatan 3,16. Lebih detail, dilansir Fotmob, Donnarumma mengantisipasi tembakan lawan sebelas kali tanpa blunder yang berujung gol. Ia juga membantu dalam membangun serangan dengan catatan persentase akurasi operannya mencapai 81,5% dan umpan jauh 54 persen.

5. Giorgi Mamardashvili sukses mengukir rekor rasio penyelamatan 3,58

5 Kiper dengan Rasio Penyelamatan Tertinggi di Fase Grup Euro 2024Giorgi Mamardashvili (depan) (uefa.com)

Giorgi Mamardashvili tengah naik daun bersama Georgia selama bermain dalam tiga pertandingan fase grup Euro 2024. Ia menjadi salah satu pemain penting yang sukses menciptakan sejarah bagi Georgia dengan lolos ke babak 16 besar Euro untuk pertama kalinya. Penampilan solid kiper milik Valencia itu membuat pertahanan Georgia kokoh dalam menahan gempuran serangan lawan.

Menurut Opta, Mamardashvili sukses mengukir rekor sebagai kiper dengan rasio penyelamatan tertinggi sebanyak 3,58. Secara rinci, dilansir Fotmob, ia sampai melakukan antisipasi tembakan sebanyak 21 kali, terbanyak di antara semua kiper di Euro 2024. Salah satu keunggulan Mamardashvili yaitu mengantisipasi bola-bola atas sebanyak sembilan kali. Ia kini menjadi salah satu pemain yang tengah dalam pantauan para pemandu bakat klub-klub besar Eropa.

Kelima kiper di atas punya peran krusial bagi perjalanan tim nasionalnya selama babak grup Euro 2024. Hanya Skorupski yang tidak mampu mengantarkan negaranya, Polandia, menuju babak 16 besar Euro 2024. Patut dinanti aksi-aksi memukau empat kiper lainnya di babak 16 besar. Mereka akan sangat dibutuhkan ketika tim nasionalnya harus menjalani babak adu penalti untuk menembus ke perempat final.

Baca Juga: 2 Pelatih di Euro 2024 Pernah Menjadi Juara sebagai Pemain

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Penggemar berat sepak bola terutama sepak bola Eropa dan sangat passionate dalam menulis konten artikel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya