6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum Couto

Ada yang bertahan sampai 13 tahun

Borussia Dortmund berhasil mendatangkan bek kanan asal Brasil, Yan Couto, dari Manchester City pada bursa transfer musim panas 2024. Kehadirannya tentu akan menambah kekuatan Dortmund di posisi bek kanan setelah Thomas Meunier meninggalkan klub. Couto akan membuka lembaran baru dalam kariernya bersama Die Borussen setelah tampil apik ketika menjalani peminjaman di Girona pada periode 2022--2024.

Dortmund sendiri bukan klub yang sering mendatangkan pemain asal Brasil. Meski begitu, Die Borussen pernah memiliki enam bintang asal Brasil yang berkontribusi besar bagi pencapaian klub.

1. Júlio César bermain solid di lini belakang Dortmund pada 1994--1999

6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum CoutoJulio Cesar (x.com/BlackYellow)

Julio Cesar sudah menjadi bintang Juventus dan Timnas Brasil ketika bergabung dengan Dortmund pada 1994. Ia sempat mengalami kekecewaan ketika tidak masuk seleksai Timnas Brasil untuk Piala Dunia 1994. Namun, Cesar berhasil bangkit dan menuai prestasi apik selama membela Dortmund.

Ia sukses menorehkan 116 penampilan dengan catatan 10 gol dan 3 assist di semua kompetisi. Cesar turut berkontribusi dalam pencapaian Dortmund meraih gelar juara Bundesliga pada 1994--1996 dan Liga Champions Eropa 1996/1997. Ia lalu memilih pulang ke Brasil dengan menjalani peminjaman bersama Botafogo sebelum dilepas kepada Panathinaikos pada Januari 1999.

2. Dede menjadi legenda Dortmund setelah mengabdi selama 13 tahun

6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum CoutoDede (bundesliga.com)

Dede mengawali perjalanannya di sepak bola Eropa ketika bergabung dengan Borussia Dortmund pada musim panas 1998. Ia didatangkan dari Atletico Mineiro dengan harga 3,3 juta euro atau Rp57 miliar. Dede langsung menjadi bek kiri andalan Dortmund dan menuai banyak prestasi.

Ia mengoleksi 398 pertandingan dengan catatan 13 gol dan 55 assist di semua kompetisi. Dede dua kali menjuarai Bundesliga pada 2001/2002 dan 2010/2011. Ia kemudian hengkang ke Eskisehirspor pada musim panas 2011. Dede mengakhiri kariernya sebagai pesepak bola bersama klub asal Turki itu pada Juli 2014.

3. Evanilson turut berkontribusi saat Dortmund menjuarai Bundesliga 2001/2002

6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum CoutoEvanilson (bvb.de)

Evanilson membuka lembaran baru dalam kariernya ketika memutuskan menerima tawaran Borussia Dortmund pada musim panas 1999. Ia saat itu berusia 24 tahun dan ingin merantau ke Eropa untuk meningkatkan level permainannya. Evanilson cukup diandalkan sebagai bek kanan Dortmund pada dua periode 1999--2001 dan 2001--2005.

Ia mencatat penampilan 170 penampilan dengan torehan 4 gol dan 30 assist di semua kompetisi. Evanilson berhasil meraih gelar juara Bundesliga pada 2001/2002. Ia memutuskan kembali ke Brasil dengan menerima tawaran dari Atletico Paranense pada misim panas 2005.

Baca Juga: 6 Rekrutan Terakhir Borussia Dortmund dari Klub Inggris

4. Marcio Amoroso hanya semusim tampil tajam bersama Dortmund

Marcio Amoroso bergabung dengan Borussia Dortmund dari Parma Calcio pada musim panas 2001. Ia berharap dapat bangkit dari masa-masa sulit di Parma setelah gagal mencetak lebih dari 10 gol dalam 2 musim beruntun di Serie A Italia pada 1999--2001. Amoroso sempat menunjukkan tanda-tanda kebangkitan dirinya.

Ia mencetak 18 gol dan 6 assist dalam 31 laga di Bundesliga pada 2001/2002. Amoroso berhasil menyabet penghargaan top skor sekaligus meraih gelar juara Bundesliga pada musim tersebut. Namun, permainannya menurun drastis dengan hanya mencetak 6 gol dari 24 laga di Bundesliga pada 2002/2003. Amoroso akhirnya mengakhiri kontraknya dengan Dortmund pada April 2004.

5. Ewerthon memulai kiprahya di sepak bola Eropa dengan Dortmund

6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum CoutoEwerthon (bundesliga.com)

Ewerthon merupakan produk asli akademi Corinthians. Ia memulai perantauannya di Eropa saat menerima tawaran dari Borussia Dortmund pada musim panas 2001. Ewerthon langsung menjadi andalan di lini depan Dortmund selama 4 tahun.

Ia secara konsisten mencetak gol minimal dua digit di Bundesliga. Rekor gol terbanyaknya terjadi ketika membobol gawang lawan 16 kali dari 31 laga pada 2003/2004. Ewerthon turut menjadi bagian dari skuad Dortmund yang menjuarai Bundesliga pada 2001/2002.

6. Felipe Santana menjadi bagian dari sejarah Dortmund di Bundesliga dan UCL

6 Bintang Brasil yang Pernah Membela Borussia Dortmund sebelum CoutoFelipe Santana (bundesliga.com)

Felipe Santana merupakan rekrutan pertama saat Juergen Klopp baru menangani Borussia Dortmund pada musim panas 2008. Ia didatangkan dari Figueirense dengan harga 2,1 juta euro atau Rp36 miliar. Santana cukup diandalkan Klopp di lini belakang.

Ia kemudian sukses menjadi bagian dari sejarah Borussia Dortmund saat menjuarai Bundesliga pada 2010/2011 dan 2011/2012. Santana juga memberikan kontribusi penting dalam perjalanan Dortmund mencapai final Liga Champions Eropa pada 2012/2013. Ia mencetak gol kemenangan Dortmund 3-2 atas Malaga pada perempat final.

Keenam pemain di atas rata-rata menjalani karier yang cukup sukses bersama Borussia Dortmund. Mereka bisa menjadi inspirasi bagi Yan Couto yang akan memulai kiprahnya bersama Die Borussen. Terlebih lagi, ia memiliki klausul pembelian permanen jika tampil impresif pada 2024/2025. Couto sebelumnya menunjukkan permainan impresif bersama Girona pada 2023/2024. Ia memiliki kualitas untuk menjadi bek kanan andalan Dortmund.

Baca Juga: 5 Pengguna Nomor 10 sebelum Julian Brandt di Borussia Dortmund

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Penggemar berat sepak bola terutama sepak bola Eropa dan sangat passionate dalam menulis konten artikel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya