TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Barcelona Pertimbangkan Bajak Bernardo Silva dari Manchester City

Bernardo Silva jadi opsi pengganti Frenkie De Jong

Bernardo Silva, pemain Manchester City, merayakan gol ke gawang Manchester United. (premierleague.com)

Jakarta, IDN Times - Barcelona terus bergerak pada bursa transfer musim panas ini. Gelandang andalan Manchester City, Bernardo Silva dirumorkan masuk radar pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.

Tentu masuknya pemain tengah asal Portugal itu adalah pertimbangan besar bagi Xavi. Dia diplot sebagai pengganti Frenkie De Jong, jika sang pemain hengkang dari Camp Nou.

Baca Juga: 10 Fakta Bernardo Silva, Gelandang Andalan Manchester City

1. Kualitas Bernardo Silva dikagumi Xavi

Xavi Hernandez (fcbarcelona.com)

Bukan tanpa alasan Xavi membidik Bernardo Silva untuk masuk komposisi skuadnya. Sosoknya sebagai gelandang serang kreatif di bawah asuhan Pep Guardiola, mampu membuat The Citizens perkasa.

Kontribusinya cukup besar bagi City yang sukses merengkuh tahta juara Premier League 2021-2022. Sebanyak delapan gol dan empat assist dikemasnya dari 35 penampilan.

"Xavi Hernandez dipahami sebagai penggemar berat Bernardo Silva," mengutip Football Espana, Kamis (9/6/2022).

Baca Juga: 5 Alasan Frenkie De Jong Jadi Buruan Manchester United

2. Syarat Barcelona datangkan Bernardo Silva

twitter.com/DeJongFrenkie21

Barcelona masih dihantui masalah keuangan. Blaugrana tak bisa asal dalam belanja pemain. Maka itu, ada syarat tertentu untuk menggaet pemain berusia 27 tahun tersebut.

Adalah kepergian Frenkie De Jong, yang bisa membuat Bernardo Silva mendarat di Camp Nou. Kabarnya, Manchester United sedang berambisi menebus gelandang asal Belanda itu dengan harga yang cukup mahal.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya