TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Naik Lagi, Timnas Indonesia Kini di Peringkat 133 FIFA

Timnas Indonesia naik peringkat lagi di FIFA

Skuad Timnas Indonesia saat menyanyikan lagu Indonesia Raya vs Irak di SUGBK, 6 Juni 2024. (IDN Times/Naufal Fatahillah).

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia kembali beranjak naik di peringkat FIFA. Berdasarkan rilis terbaru pada Kamis (18/7/2024), skuad Garuda resmi naik satu peringkat ke posisi 133, dengan raihan poin 1.108,73.

Dilansir situs resmi PSSI, peringkat FIFA Timnas Indonesia naik karena Kepulauan Solomon, yang sebelumnya berada di tangga ke-133, terjun bebas ke posisi 141. Mereka menelan dua kekalahan di Piala Oseania 2024.

1. Indonesia berada di peringkat 23 Asia

Latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Minggu (9/6/2024). (IDN Times/Tino).

Khusus di Asia, Indonesia berada di peringkat 23. Mereka berselisih jauh dari negara-negara yang menduduki posisi lima besar, yaitu Jepang, Iran, Korea Selatan, Australia, dan Qatar.

Dari ASEAN, ada Thailand yang jadi negara dengan peringkat FIFA tertinggi, yaitu 101, disusul Vietnam yang ada di peringkat 115. Sedangkan Malaysia, mereka berada di bawah Indonesia, yaitu di posisi 134.

2. Argentina masih jadi yang teratas

Angel Di maria membawa Argentina juara Finalissima 2022. (instagram.com/angeldimariajm)

Argentina masih menghuni peringkat teratas FIFA per Kamis (18/7/2024). Keberhasilan mereka menjuarai Copa America 2024, membuat mereka mendapatkan tambahan poin 41,34. Kini, mereka mengumpulkan 1.901,48.

Sedangkan Spanyol, mereka mampu meloncat lima posisi di peringkat FIFA. Sekarang, skuad asuhan Luis de la Fuente itu bercokol di peringkat tiga FIFA dengan total poin 1.835,67.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya