TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menanti Kejutan Gholy Bersama Persija di Liga 1 2024/25

Gholy naik ke tim utama Persija

Zahaby Gholy, penggawa Persija dan Timnas U-16. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Intinya Sih...

  • Zahaby Gholy, pemain muda berusia 15 tahun, masuk ke skuad utama Persija Jakarta untuk Liga 1 2024/25 setelah tampil apik di Piala AFF U-16.
  • Pelatih Persija, Carlos Pena, melihat potensi positif dari Gholy dan memberinya kesempatan bermain di Piala Presiden 2024.
  • Gholy merasa senang atas debutnya bersama tim senior Persija dan berharap terus belajar serta berkembang di klub tersebut.

Jakarta, IDN Times - Persija Jakarta sudah mengumumkan skuad untuk Liga 1 2024/25. Uniknya, ada nama Zahaby Gholy di dalamnya. Hal ini pun menghadirkan kejutan tersendiri, mengingat dia masih sangat belia.

Nama Gholy mencuat tatkala tampil apik bersama Timnas U-16 dalam Piala AFF U-16 2024. Di ajang tersebut, dia keluar sebagai pemain terbaik, dengan salah satu penampilan impresifnya terjadi saat lawan Australia di semifinal.

Seiring dengan gelar pemain terbaik itu, Gholy pun mendapatkan kesempatan main bersama Persija senior di Piala Presiden 2024. Ternyata, itu adalah jalan baginya masuk ke tim utama Persija musim ini.

1. Alasan Carlos Pena memasukkan nama Gholy

Pelatih Persija, Carlos Pena. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Pelatih Persija, Carlos Pena, memiliki alasannya sendiri memasukkan nama Gholy ke skuad musim ini. Selain senang bekerja dengan pemain muda, dia melihat sesuatu yang positif dari sosok yang kini baru berusia 15 tahun itu.

"Saya ingin dia berlatih dengan kami, dia tampil cukup baik di sesi latihan, saya juga memainkan dia saat di Piala Presiden, dia menunjukkan kemampuannya, dia menunjukkan personality, itu alasan mengapa dia masuk ke tim utama," ujar Pena di Jakarta, Rabu (7/8/2024).

Baca Juga: Profil Zahaby Gholy, Pemain U-16 Debut di Piala Presiden 2024

2. Gholy senang bisa main bersama tim senior

Zahaby Gholy, pemain Timnas Indonesia U-16 (pssi.org)

Mencatatkan debut bersama tim senior Persija di Piala Presiden, membuat Gholy senang bukan kepalang. Namun, dia sadar ini baru awal dari perjalanan kariernya sebagai pesepak bola. Dia masih ingin belajar lagi.

"Saya berharap, ke depannya terus bisa main bersama tim senior Persija. Banyak pelajaran yang bisa saya dapat dari tim senior, saya bisa belajar terus dan semangat latihan terus," kata Gholy.

Baca Juga: Persija Ambisi Jadikan JIS Angker Buat Lawan di Liga 1

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya