TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

DPR Kritik Naturalisasi, PSSI Seret Diego Costa

Naturalisasi dianggap lumrah saat ini

Ketum PSSI, Erick Thohir jumpa Menkumham Supratman Andi Agtas. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjawab kritik anggota Komisi X DPR RI, Nuroji, terkait naturalisasi. Dia sampai menyeret Diego Costa, pemain yang juga sempat berpindah Timnas dari Brasil ke Spanyol.

"Aturan FIFA menjelaskan setiap negara boleh menaturalisasi semua pemain. Kami bisa lihat Belanda, itu banyak keturunan Suriname. Spanyol juga pernah menarik Diego Costa dari Brasil," kata Erick di Jakarta, Kamis (19/9/2024).

1. Naturalisasi untuk prestasi Timnas

Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Erick mengakui, proses naturalisasi yang dilakukan PSSI merupakan bagian untuk meningkatkan prestasi Timnas. Caranya tidak melanggar aturan FIFA, dan masih dalam taraf terhormat.

"Tetapi, saya dari PSSI dan yakin Pak Menteri, Pemerintah, kami harus mempunyai target untuk perbaikan prestasi Timnas. Itu yang utama. Cara-caranya pun terhormat," ujar Erick.

Baca Juga: IShowSpeed ke Kota Tua Pakai Jersey Timnas, Makan Nasi Padang

2. Upaya menggaet talenta Indonesia di luar negeri

Gol penentu kemenangan yang dicetak oleh Jens Raven (Instagram.com/jensraven9)

Erick mengungkapkan, naturalisasi jadi upaya Indonesia untuk menggaet talenta-talenta yang ada di luar negeri. Tentu, talenta-talenta tersebut wajib memiliki darah Indonesia.

"Kami ingin memfokuskan semua talenta terbaik bangsa Indonesia yang ada di luar negeri untuk memperkuat tim nasional. Yaitu pilihannya yang mempunyai darah Indonesia," kata Erick.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya