TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apresiasi untuk Timnas U-16 Usai Lolos Semifinal!

Pengusaha apresiasi Timnas U-16

Timnas U-16 di Piala AFF U-16 2024. (Dok. PSSI)

Jakarta, IDN Times - Penampilan apik Timnas Indonesia U-16 di ajang ASEAN U-16 Boys Championship 2024 mengundang pujian dari banyak pihak, termasuk dari kalangan pengusaha. Salah satu yang memberikan pujian adalah Sahli Himawan.

Dalam keterangan resminya, Sahli berkata keberhasilan Timnas U-16 adalah kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Dia pun mengaku siap terus mengawal Timnas U-16 selama berlaga di ASEAN U-16 Boys Championship 2024.

"Kemenangan Garuda Muda, kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia," ujar Sahli.

1. Daya juang Timnas U-16 diakui

Indonesia U16 vs Laos U16 di Piala AFF U16 di Stadion Manahan, Solo. (Dok/PSSI LOC Asean U-16 Boys' Championship 2024)

Lebih lanjut, Sahli berujar daya juang Timnas U-16 di ajang ini layak diacungi jempol. Bersua lawan-lawan macam Singapura, Filipina, dan Laos di fase grup, mereka tidak gentar sama sekali.

"Semangat bertarung Garuda Muda layak diapresiasi. Mereka sangat bagus sampai bisa lolos semifinal Piala AFF U-16," kata Sahli.

Baca Juga: Juara Grup A, Ini Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala AFF U-16

2. Momen bagi sepak bola Indonesia bersinar lagi

Indonesia U16 vs Laos U16 di Piala AFF U16 di Stadion Manahan, Solo. (Dok/PSSI LOC Asean U-16 Boys' Championship 2024)

Sahli mengungkapkan, keberhasilan tembus semifinal ASEAN U-16 Boys Championship 2024 ini jadi momen bagi sepak bola Indonesia bersinar lagi. Sebelumnya, di berbagai level usia, Timnas berhasil meraih capaian memuaskan.

"Saatnya sepak bola Indonesia bersinar di kancah internasional. Keberhasilan di babak grup ini mesti jadi pelecut semangat Garuda Muda di Piala AFF U-16," kata Sahli.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya