TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Fakta Menarik Usai Juventus Bungkam PSV di Liga Champions

Juventus awali Liga Champions dengan kemenangan

Juventus melawan PSV Eindhoven di Liga Champions 2024/2025. (juventus.com)

Jakarta, IDN Times - Juventus meraih hasil apik di laga perdana Liga Champions 2024/25. Bersua PSV Eindhoven di Allianz Stadium, Rabu (18/9/2024) dini hari WIB, tim asuhan Thiago Motta itu menang dengan skor telak 3-1.

Tiga gol Juventus di laga ini dicetak Kenan Yildiz, Weston McKennie, dan Nicolas Gonzalez. PSV hanya mampu sekali membalas lewat Ismael Saibari.

Dari kemenangan ini ada beberapa catatan unik yang bisa kita simak bersama.

1. Mudanya skuad Juventus di laga ini

Para pemain Juventus merayakan gol ke gawang Como di Serie A 2024/2025. (legaseriea.it)

Revolusi yang dilakukan Motta di Juventus tampak nyata di laga lawan PSV ini. Eks penggawa Timnas Italia itu memainkan banyak sekali pemain muda, dengan rataan starting XI yang mencapai 25 tahun 149 hari.

Opta mencatat, rataan starting XI ini jadi yang termuda yang pernah Juventus mainkan di sebuah laga Liga Champions. Mudanya starting XI ini mencerminkan bahwa Motta memang menginginkan kesegaran di skuadnya.

Baca Juga: 5 Pertandingan Pertama Juventus Bersama Thiago Motta

2. Juventus masih tak terkalahkan

Thiago Motta memberi instruksi kepada Federico Gatti. (juventus.com)

Musim ini, Juventus kembali menjelma jadi salah satu tim yang patut diperhitungkan. Dalam empat laga awal Serie A, mereka sama sekali belum tersentuh kekalahan dengan catatan dua kemenangan dan dua hasil imbang.

Tren apik Juventus ini pun berlanjut di Liga Champions, manakala mereka meraih kemenangan atas PSV. Dengan ini, berarti Si Nyonya Tua tidak terkalahkan dalam lima laga awal yang mereka lakoni di semua kompetisi.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya