TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain yang Hanya 1 Musim Membela AS Roma, Ada yang Baru Hengkang

Beberapa tak bertahan lama meski sering tampil

Houssem Aouar (x.com/OfficialASRoma)

AS Roma pernah memiliki beberapa pemain dengan masa pengabdian luar biasa. Francesco Totti sang Pangeran Roma jelas adalah yang terhebat. Ia menghabiskan seluruh 25 tahun kariernya bersama AS Roma. Sementara, pelatih Roma saat ini, Daniele De Rossi mengabdi kepada Giallorossi selama 18 tahun.

Di sisi lain, ada pula sejumlah pemain yang tak bertahan lama di AS Roma. Karena berbagai alasan, mereka hanya menetap 1 musim di klub ibukota Italia tersebut. Inilah lima pemain di antaranya, salah satunya baru hengkang pada musim panas 2024.

1. Mehdi Benatia langsung digaet Bayern Munich setelah bersinar di AS Roma

Mehdi Benatia (asroma.com)

Mehdi Benatia adalah bek tengah Maroko yang memperkuat AS Roma pada 2013/2014. Benatia sukses bersinar bersama AS Roma. Ia bermain 37 kali dan menyumbang 5 gol. Benatia bahkan beberapa kali dipercaya tampil mengenakan ban kapten. Pada akhir musim, ia masuk Serie A Italia Team of the Year.

Performa apik Benatia tentu membuat AS Roma tak ingin melepasnya. Namun, mereka tak kuasa menolak tawaran Bayern Munich pada musim panas 2014. Die Roten menggaetnya dengan mahar 28 juta euro atau Rp495 miliar. Benatia sendiri jadi lebih minim penampilan setelah pindah. Namun, ia sempat memenangi tiga trofi bareng Bayern Munich.

Baca Juga: Mengenal Matias Soule, Winger Baru AS Roma Penuh Potensi

2. Antonio Rudiger juga tak bertahan lama di AS Roma karena segera diboyong Chelsea

Antonio Rudiger (asroma.com)

Antonio Rudiger juga langsung gacor usai didatangkan AS Roma pada 2016. Padahal, bek tengah asal Jerman itu sempat cedera saat baru bergabung. Namun, ia berhasil merebut tempat inti setelah pulih. Rudiger akhirnya melakoni 35 penampilan bareng AS Roma sepanjang 2016/2017.

Kiprah Rudiger pun menarik perhatian Chelsea. The Blues langsung memboyongnya pada musim panas 2017. Nilai transfernya hampir empat kali lipat harga pembeliannya oleh AS Roma. Rudiger lanjut bersinar bersama Chelsea hingga diboyong Real Madrid pada 2022.

3. Pedro Rodriguez menyeberang ke Lazio karena tak terpakai lagi di AS Roma

Pedro Rodriguez (asroma.com)

Sementara, Pedro Ridriguez hanya membela AS Roma pada 2020/2021. Winger Spanyol itu diandalkan Giallorossi dan tampil cukup apik. Ia bermain 40 kali di semua ajang dan membuat 6 gol serta 7 assist. Namun, kedatangan pelatih Jose Mourinho pada awal 2021/2022 mengubah nasib Pedro.

Pedro dilepas AS Roma karena tak terpakai dalam rencana Mourinho. Secara mengejutkan, ia menyeberang ke rival sekota AS Roma, Lazio. Itu adalah transfer pertama yang terjadi antara kedua klub sejak 1981. Bersama Lazio, Pedro ternyata betah. Ia masih bertahan saat ini dengan kontrak tersisa hingga 2025.

4. Nemanja Matic secara mengejutkan meninggalkan AS Roma meski diandalkan

Nemanja Matic (x.com/OfficialASRoma)

Nemanja Matic juga tak bertahan lama di AS Roma era Jose Mourinho. Namun, penyebabnya bukan karena ia tak masuk rencana sang pelatih. Matic justru bisa disebut sebagai salah satu pemain kesayangan Mourinho. Sebelum di AS Roma, keduanya telah bekerja sama di Chelsea dan Manchester United.

Matic membela AS Roma pada 2022/2023. Gelandang Serbia itu diandalkan hingga tampil 50 kali di semua ajang. Kontrak Matic yang awalnya hanya 1 tahun pun sudah diperpanjang. Namun, ia malah meminta dilepas ke Stade de Rennais alias Rennes pada musim panas 2023.

Selain mengejutkan, permintaan Matic dikabarkan sempat membuat Mourinho marah. Akan tetapi, kepindahan Matic ke Rennes tetap terjadi. Sial bagi Matic, ia juga akhirnya tak bertahan lama di Rennes. Setelah setengah musim, ia pindah lagi ke Olympique Lyon.

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya