TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Pemain Baru AC Milan yang Sudah Mencetak Gol pada Awal 2024/2025

Dari penyerang hingga bek

Tammy Abraham (instagram.com/tammyabraham)

AC Milan memulai 2024/2025 dengan performa yang tidak meyakinkan. Hingga pekan keempat Serie A Italia, Rossoneri baru menang satu kali. Anak asuh Paulo Fonseca pun untuk sementara terdampar di papan tengah klasemen. Selain itu, AC Milan juga kalah pada matchday pembuka Liga Champions Eropa.

Meski demikian, masih ada hal positif yang dialami AC Milan pada awal 2024/2025. Dari 6 pemain anyar Rossoneri musim ini, 4 di antaranya sudah mencetak gol. Sumbangsih gol tentu meningkatkan rasa percaya diri mereka untuk terus berkontribusi. Siapa saja empat pemain tersebut?

1. Alvaro Morata mengawali comeback dramatis AC Milan pada pekan pembuka Serie A

Alvaro Morata (instagram.com/alvaromorata)

Pemain anyar pertama yang mencetak gol bagi AC Milan pada 2024/2025 adalah Alvaro Morata. Striker Spanyol tersebut bahkan menjadi pencetak gol pertama Rossoneri musim ini. Morata melakoni debut bareng AC Milan pada pekan pembuka Serie A Italia. Menghadapi Torino, ia masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-60.

Debut Morata tersebut hampir berakhir dengan kekalahan. AC Milan sempat tertinggal 0-2 hingga laga memasuki menit-menit akhir. Beruntung, Morata muncul sebagai pahlawan. Ia mencetak gol pada menit ke-89 yang memperkecil ketinggalan AC Milan. Noah Okafor lalu memastikan comeback dramatis Rossoneri dengan golnya pada menit ke-95.

Morata sendiri sempat harus absen setelah laga tersebut akibat cedera. Ia baru merumput lagi pada pekan keempat Serie A. Morata juga tampil pada matchday pembuka Liga Champions melawan Liverpool. Ia menyumbang satu assist pada laga tersebut, tetapi gagal mencegah klubnya kalah 1-3.

2. Strahinja Pavlovic menjadi bek AC Milan pertama yang mencetak gol musim ini

Strahinja Pavlovic (instagram.com/pavlovic_strahinja3)

Berikutnya, ada Strahinja Pavlovic, bek tengah anyar AC Milan asal Serbia. Setelah bergabung, Pavlovic tak butuh waktu lama untuk merebut tempat di tim inti Rossoneri. Ia sudah bermain empat kali bagi klub barunya, semuanya tampil penuh. Pavlovic bahkan menjadi bek pertama yang menyumbang gol bagi AC Milan musim ini.

Gol Pavlovic tercipta pada laga pekan ketiga Serie A. Bermain di kandang Lazio, Pavlovic membuka keunggulan AC Milan pada menit ke-8. Ia menyambut umpan sepak pojok Christian Pulisic dengan sundulan terarah.

Sayangnya, gol Pavlovic tak menghasilkan kemenangan bagi AC Milan. Setelah saling berbalas gol, AC Milan dan Lazio harus puas dengan hasil imbang 2-2. AC Milan pun nihil kemenangan dalam tiga pekan pembuka Serie A musim ini. Selain dua kali bermain imbang, Rossoneri sempat ditaklukkan Parma pada pekan kedua.

Baca Juga: 5 Striker yang Pernah Membela AS Roma dan AC Milan, Ada Tammy Abraham

3. Youssouf Fofana membuat gol sundulan saat AC Milan menghajar Venezia 4-0

Youssouf Fofana (instagram.com/youss_fofana)

AC Milan akhirnya meraih kemenangan perdana pada pekan keempat Serie A Italia. Menjamu Venezia, Rossoneri menang empat gol tanpa balas. Seluruh gol AC Milan dicetak empat pemain berbeda, termasuk dua pemain anyar. Salah satunya Youssouf Fofana, pencetak gol kedua Rossoneri pada laga tersebut.

Fofana memanfaatkan sepak pojok pada menit ke-16 untuk menjebol gawang Venezia. Sempat dikira ciptaan Mattia Gabbia, gol itu dinyatakan jadi milik Fofana. Fofana sendiri adalah gelandang bertahan Prancis yang digaet AC Milan dari AS Monaco. Sejauh ini, ia sudah tampil 4 kali bagi Rossoneri, termasuk 3 kali menjadi starter.

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya