TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Barcelona Menang Besar Lagi, Xavi: Saya Sangat Senang

Kedatangan Guendogan dan Cancelo beri pengaruh

Xavi Hernandez. (japantimes.co.jp)

Jakarta, IDN Times - Barcelona mengawali perjalanannya di Liga Champions 2023/24 dengan mengesankan. Menjamu Royal Antwerp dalam laga matchday 1 Grup H di Estadio Olimpico Lluis Companys, Rabu (20/09/2023) dini hari WIB, Blaugrana menang dengan skor 5-0.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengaku sangat puas dengan penampilan anak asuhnya. Bahkan, menyebutnya sebagai penampilan terbaik selama dia menangani Gavi dan kolega.

Baca Juga: Target Rendah Barcelona di Liga Champions

1. Apresiasi Xavi Hernandez

Xavi Hernandez. (letemps.ch)

Barcelona memperpanjang rekor kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya. Sebelumnya, mereka juga berhasil mencukur Real Betis 5-0 pada akhir pekan lalu.

“Saya sangat senang dengan hasilnya, terutama dengan level permainannya. Pertandingan melawan Betis dan ini adalah yang terbaik sejak saya mulai menjadi pelatih kepala Barcelona," kata Xavi dilansir Football Espana.

2. Joao Felix cetak 2 gol

slbenfica.pt

Dalam laga melawan klub Belgia itu, Joao Felix jadi pemain yang paling berjasa dengan mencetak brace. Sedangkan, tiga gol lainnya didapat Robert Lewandowski, Gavi, dan gol bunuh diri Jelle Bataille.

Xavi menilai pemain pinjaman Atletico Madrid itu mampu beradaptasi dengan cepat. "Joao Felix memiliki kualitas bawaan. Itulah alasan nomor satu mengapa dia bisa menyesuaikan diri dengan sangat cepat," beber Xavi.

Baca Juga: Di Barcelona, Joao Felix Temukan Sentuhannya Lagi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya