TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Pemain yang Tampil Luar Biasa pada Gameweek 38 EPL 2023/2024

Pekan yang sayang untuk dilewatkan

Phil Foden (twitter.com/premierleague)

Intinya Sih...

  • Nottingham Forest selamat dari degradasi Premier League 2023/2024 dengan kemenangan 2-1 atas Burnley berkat dua gol Chris Wood.
  • Raul Jimenez menjadi aktor utama dalam degradasi Luton Town setelah membawa Fulham menang 4-2 dengan torehan dua gol sebagai Man of the Match.
  • Manchester City meraih gelar juara Premier League ke-8 setelah Phil Foden mencetak dua gol saat menang 3-1 atas West Ham United.

Gameweek 38 alias pekan terakhir English Premier League 2023/2024 jauh dari kata mengecewakan. Deretan pertandingan seru menjadi suguhan pekan ini. Sebab, perebutan gelar juara dan persaingan menjauh dari zona degradasi masih berlaku saat itu.

Banyak pemain yang tampil impresif sepanjang pekan ke-38 Premier League 2023/2024. Namun, jika dilihat secara saksama, maka ada enam pemain yang layak disebut tampil luar biasa. Keenam pemain ini layak untuk diulas karena memiliki penampilan yang lebih menonjol ketimbang ratusan pemain yang tampil pekan ini.

Berikut pemain yang tampil luar biasa pada gameweek 38 EPL 2023/2024.

1. Chris Wood menyelamatkan Nottingham Forest dari degradasi

Chris Wood (twitter.com/NFFC)

Nottingham Forest akhirnya selamat dari jeratan degradasi Premier League 2023/2024. Klub berjuluk The Tricky Trees ini menang dengan skor 2-1 atas Burnley melalui dua gol Chris Wood. Berkat penampilan luar biasa dari penyerang asal Selandia Baru ini, Nottingham Forest bisa menjauh dari kejaran Luton Town. Di sisi lain, Luton Town mengalami kekalahan pada pekan ke-38 Premier League 2023/2024.

2. Raul Jimenez (Fulham) benamkan Luton Town ke zona degradasi

Raul Jimenez (twitter.com/FulhamFC)

Raul Jimenez menjadi aktor utama penyebab Luton Town degradasi. Penyerang asal Meksiko ini tampil luar biasa saat membawa timnya, Fulham, menang atas Luton Town dengan skor 4-2. Pada laga ini, Jimenez terpilih sebagai Man of the Match berkat torehan dua gol. Bagi Fulham sendiri, hasil ini membuat mereka finis di posisi ke-13.

3. Eberechi Eze tampil sempurna dalam pesta gol Crystal Palace

Eberechi Eze (premierleague.com)

Crystal Palace kembali berpesta dengan menang atas Aston Villa dengan skor 5-0. Pada laga ini, Eberechi Eze tampil sempurna dengan mencetak 2 gol dan 1 assist. Eze membantu Crystal Palace berada di tren positif setelah meraih kemenangan di beberapa pertandingan terakhir. Berkat penampilan apiknya ini, Eze mendapat nilai sepuluh dari SofaScore.

Baca Juga: Manchester City Juara Premier League 2023/24

4. Jean-Philippe Mateta mencetak 3 gol dan 1 assist

Jean-Philippe Mateta (premierleague.com)

Jean Philippe Mateta tampil lebih hebat ketimbang Eberechi Eze pada pekan ke-38 Premier League 2023/2024. Penyerang asal Prancis ini mencetak 3 gol dan 1 assist. Catatan itu membuat Crystal Palace melesat dan menang atas Aston Villa dengan skor 5-0. Kemenangan yang diraih Crystal Palace pada pekan terakhir ini membuat posisi The Eagles melesat 3 peringkat, tepatnya ke peringkat 10.

5. Phil Foden jadi penentu juara Manchester City

Phil Foden (twitter.com/premierleague)

Manchester City mengejar kemenangan guna memastikan diri sebagai juara Premier League 2023/2024. Oleh karena itu, The Cityzens langsung tancap gas melalui Phil Foden yang tampil gemilang pada pekan terakhir Premier League 2023/2024. Pria asal Inggris itu mencetak 2 gol yang membawa Manchester City menang atas West Ham United dengan skor 3-1. Kemenangan itu sudah cukup untuk membawa Manchester City meraih gelar juara empat kali beruntun di Premier League. Ini sekaligus menjadi gelar juara Premier League kedelapan mereka.

Verified Writer

Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya