TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Timnas Belanda dengan Performa Terbaik di Euro 2024

Didominasi pemain bertahan #EURO2024

Virgil van Dijk di laga Belanda melawan Polandia. (uefa.com)

Belanda berhasil mencapai semifinal Euro 2024. Meski lolos ke babak gugur lewat jalur tim ketiga terbaik pada fase grup, mereka mampu mengadang lawannya kemudian. Belanda sampai ke semifinal setelah mengalahkan Rumania dan Turki. Sayangnya, mereka tumbang di tangan Inggris.

Dari 26 pemain di skuad Belanda, 5 pemain ini lantas dinilai sebagai yang terbaik. Mereka menunjukkan kemampuan agar Belanda dapat ke semifinal. Kebanyakan dari pemain itu beroperasi sebagai pemain bertahan. Siapa sajakah pemain Timnas Belanda dengan performa terbaik di Euro 2024 yang dimaksud?

1. Bart Verbruggen terbukti mampu diandalkan

Bart Verbruggen (instagram.com/bartverbruggen1)

Ronald Koeman membawa tiga kiper untuk Euro 2024, yakni Bart Verbruggen, Justin Bijlow, dan Mark Flekken. Dari ketiga nama tersebut, Koeman justru memilih kiper termuda, yaitu Verbruggen. Meski awalnya diragukan karena minim pengalaman, Verbruggen justru mampu tampil bersinar dan diandalkan.

Verbruggen tak pernah tergantikan semenit pun selama Euro 2024. Secara statistik, Verbruggen mencatat 18 penyelamatan, 3 pukulan, 5 high claim, dan 8 clearence. Ia layak menempati posisi kiper utama Belanda untuk masa yang akan datang,

2. Virgil van Dijk jadi kunci di lini pertahanan

Virgil van Dijk (instagram.com/virgilvandijk)

Pemain lain yang tak pernah tergantikan di setiap menit yang dijalani Belanda di Euro 2024 ialah Virgin van Dijk. Bek Liverpool ini memiliki peran yang sangat besar sebagai pemimpin tim. Di samping itu, Van Dijk juga punya kualitas yang membuatnya jadi kunci di lini pertahanan.

Secara statistik, Van Dijk juga memiliki torehan yang mentereng. Ia mencatat rata-rata 6 clearence, 0,3 intersep, 0,7 tekel, 2,3 ball recovered, dan 63 persen kemenangan duel. Penampilan apiknya itu membawa Belanda hingga semifinal dengan torehan dua nirbobol.

Baca Juga: Rapor Keikutsertaan Belanda pada 5 Edisi Euro Terakhir

3. Nathan Ake tampil sebagai pemain versatile

Nathan Ake (instagram.com/nathanake)

Meski berposisi asli sebagai bek tengah, Nathan Ake tampaknya sudah sangat cakap menjalani peran sebagai bek kiri. Peran tersebut juga ia jalani saat membela Timnas Belanda di Euro 2024. Hebatnya lagi, Ake mampu memberikan pengaruh positif dan kontribusi yang hebat.

Ake bermain 6 laga dengan rincian 474 menit bermain. Dalam kurun waktu tersebut ia mencatat rata-rata 2 clearence, 1 intersep, 1,2 tekel, 1,8 ball recovered, dan 52 persen kemenangan duel. Di samping itu, Ake juga menyumbang dua assist. 

4. Xavi Simons menciptakan assist terbanyak di skuad Belanda

Xavi Simons (instagram.com/xavisimons)

Xavi Simons ternyata mampu menularkan permainan apiknya di klub saat membela Timnas Belanda. Bersama negaranya, Simons tampil sangat kreatif sebagai sumber utama assist. Ia mampu menciptakan hal tersebut dengan bermain sebagai winger dan gelandang serang.

Simons sendiri mencatat 1 gol dan 3 assist dari 6 laga di Euro 2024. Simons tak selalu bermain selama 90 menit sehingga ia hanya menjalani 457 menit. Meski begitu, kontribusinya untuk Belanda sangat besar.

Verified Writer

Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya