TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Pemain Tersubur di Premier League 2023/2024

Erling Haaland tetap jadi yang teratas

Erling Haaland (mancity.com)

Intinya Sih...

  • Erling Haaland menjadi top scorer Premier League 2023/2024 dengan 27 gol dan 5 assist dari 31 laga.
  • Cole Palmer dari Chelsea menempati posisi runner-up top scorer dengan torehan 22 gol dan 11 assist.
  • Alexander Isak dari Newcastle United mencetak 21 gol dan 2 assist, meningkat 2 kali lipat dari musim sebelumnya.

English Premier League 2023/2024 telah usai dengan terlaksananya 38 pekan pertandingan. Manchester City kembali meraih gelar juara setelah menaklukan Arsenal dan Liverpool dalam perebutan gelar juara. Keberhasilan ini berkat kontribusi besar dari dua pemain Manchester City yang tampil subur pada musim ini.

Dua pemain Manchester City itu masuk daftar enam pemain dengan torehan gol terbanyak di Premier League 2023/2024. Termasuk 2 pemain Manchester City, siapa sajakah 6 pemain teratas yang jadi pencetak gol terbanyak Premier League musim ini?

Untuk mengetahuinya, coba simak ulasan pemain tersubur di Premier League 2023/2024 berikut ini!

1. Erling Haaland (27 gol) kembali jadi top scorer Premier League

Erling Haaland (premierleague.com)

Sempat melempem pada awal musim karena cedera, Erling Haaland justru bisa mengakhiri Premier League 2023/2024 dengan luar biasa. Penyerang asal Norwegia ini kembali menjadi top scorer Premier League. Ini merupakan penghargaan top scorer kedua yang diraih Haaland secara berturut-turut. Pada musim ini, Haaland mencetak 27 gol dan 5 assist dari 31 laga di Premier League.

2. Cole Palmer (22 gol) tampil produktif pada musim pertamanya bersama Chelsea

Cole Palmer (chelseafc.com)

Cole Palmer langsung tancap gas pada musim pertamanya bersama Chelsea. Gelandang Timnas Inggris ini tampil sangat produktif dari sisi gol dan assist di Premier League 2023/2024. Palmer mencetak 22 gol dan 11 assist yang menjadi tumpuan utama Chelsea musim ini. Torehan golnya membuat Palmer ada di posisi runner-up top scorer Premier League 2023/2024.

3. Alexander Isak (21 gol) mengalami peningkatan signifikan bersama Newcastle United

Alexander Isak (nufc.co.uk)

Penyerang utama Newcastle United, Alexander Isak, mengalami peningkatan signifikan di Premier League 2023/2024. Pemain berkebangsaan Swedia ini berhasil meningkatkan produktivitas golnya menjadi dua kali lipat dibandingkan musim lalu. Pada musim ini, Isak mencetak 21 gol dan 2 assist dari 30 laga. Sedangkan, pada musim lalu, Isak hanya mencatat 10 gol dan 2 assist dari 22 laga di Premier League.

Baca Juga: Manchester City Juara Premier League 2023/24

4. Torehan 19 gol Ollie Watkins bawa Aston Villa lolos ke Liga Champions

Ollie Watkins (premierleague.com)

Ollie Watkins selalu memberikan kontribusi yang besar sejak bergabung dengan Aston Villa pada 2020. Pada Premier League 2023/2024, penyerang berkebangsaan Inggris ini juga tampil produktif. Watkins mencetak 19 gol dan 13 assist untuk Aston Villa di Premier League 2023/2024. Hal tersebut membawa Aston Villa finis di posisi keempat dan membawanya lolos ke Liga Champions Eropa.

5. Phil Foden jadi kunci permainan Manchester City dengan 19 gol

Phil Foden (mancity.com)

Phil Foden menjadi kunci dari permainan Manchester City di Premier League musim ini. Pemain berkebangsaan Inggris ini tampil sangat produktif dengan mencetak 19 gol dan 8 assist dari 35 pertandingan. Hebatnya, Foden tak hanya tampil gemilang kala melawan klub medioker, melainkan mampu tampil cemerlang kala melawan klub raksasa. Torehannya ini juga didapat Foden dengan mengisi tiga posisi berbeda, yakni gelandang tengah, gelandang serang, dan winger kanan.

Verified Writer

Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya