TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Pemain Inter Milan yang Cetak Gol di Fase Grup Euro 2024

Data diambil setelah matchday ketiga #EURO2024

Marko Arnautovic (instagram.com/m.arnautovic7)

Intinya Sih...

  • Inter Milan mengirimkan 13 pemainnya ke Euro 2024, dengan 4 di antaranya sudah mencetak gol.
  • Alessandro Bastoni mencetak gol pertamanya untuk Timnas Italia saat mengalahkan Albania, setelah tampil impresif bersama Inter Milan.
  • Nicolo Barella juga mencetak gol untuk Timnas Italia dan membawa mereka lolos ke 16 besar, setelah tampil impresif di Euro 2024.

Inter Milan adalah salah satu klub papan atas yang paling banyak mengirimkan pemainnya bertarung di Euro 2024. Sebanyak 13 pemain Inter Milan tersebar di berbagai klub peserta Euro 2024, mulai klub unggulan hingga kuda hitam.

Hingga akhir matchday 3, empat di antaranya sudah mencatatkan namanya di papan skor. Siapa saja pemain Inter Milan yang sudah mencetak gol di Euro 2024 tersebut?

1. Alessandro Bastoni membantu menyamakan kedudukan saat melawan Albania

Alessandro Bastoni bermain untuk Timnas Italia. (instagram.com/alessandrobastoni)

Mendapat panggilan untuk membela Timnas Italia di Euro 2024, Alessandro Bastoni tidak tampil mengecewakan. Bek 25 tahun sudah melakoni 3 pertandingan dan mencetak 1 gol saat Gli Azzurri mengalahkan Albania pada, Minggu (16/6/2024). Itu menjadi gol pertamanya di Euro.

Saat ini, Alessandro Bastoni memiliki 26 caps bersama Timnas Italia. Performa bersama Inter Milan pada 2023/2024 lalu membuatnya dipercaya tampil sebagai starter di Euro 2024. Pada musim itu, ia memainkan 37 pertandingan di semua kompetisi dengan menyarangkan 1 gol dan 4 assist.

Ia juga membantu Il Nerazzurri meraih gelar juara Serie A 2023/2024 dan Piala Super Italia 2023/2024. Selama bermain untuk Inter Milan, ia sudah mencatatkan 201 penampilan dengan koleksi 4 gol dan 18 assist. Jebolan akademi Atalanta ini masih akan di Giuseppe Meazza hingga 2028 merunut pada kontrak yang ia tanda tangani.

Baca Juga: 3 Pemain Barcelona yang Mencetak Gol di Fase Grup Euro 2024

2. Nicolo Barella penentu kemenangan Gli Azzurri pada pertandingan pertama

Nicolo Barella (instagram.com/nicolo_barella)

Nicolo Barella masuk skuad Timnas Italia untuk Euro 2024. Ini merupakan yang kedua kali ia tampil di turnamen terbesar antarnegara Eropa. Sebelumnya, ia juga bermain pada Euro 2020 dengan memainkan 6 pertandingan dan mencetak 1 gol serta 2 assist.

Pada Euro 2024, ia selalu dimainkan sebagai pemain tengah. Dari 3 pertandingan yang dijalani, ia sudah menyarangkan 1 gol. Pemilik 56 caps bersama Timnas Italia baru saja membawa Gli Azzurri lolos ke 16 besar setelah menahan imbang Kroasia, pada Selasa (25/6/2024).

Performa impresif Nicolo Barella juga terlihat bersama Inter Milan 2023/2024 lalu. Ia menjadi andalan dengan menjalani 37 pertandingan Serie A. Sejak bergabung pada 2020, pemain kelahiran Cagliari, Italia, ini sudah mencatatkan 235 penampilan dan meraih 7 trofi.

3. Marko Arnautovic berhasil menyarangkan gol ke gawang Wojciech Szczesny

Marko Arnautovic tampil di Euro 2024. (instagram.com/m.arnautovic7)

Kendati berusia 35 tahun, Marko Arnautovic masih berkesempatan untuk memperkuat Timnas Austria di Euro 2024. Ia sudah memainkan 3 pertandingan dan menyarangkan 1 gol di Euro 2024. Di bawah asuhan Ralf Rangnick, ia masih mendapat tempat utama di skuad Das Team.

Marko Arnautovic merupakan pemain paling senior di Timnas Austria saat ini. Sejak debut pada 2008, ia sudah memiliki 115 caps dengan torehan 37 gol dan 26 assist. Jumlah itu menjadikannya pemain dengan gol terbanyak kedua bersama Timnas Austria setelah Tony Polster.

Pada 2023/2024 lalu, ia tampil apik bersama Inter Milan dengan melakoni 35 pertandingan di semua kompetisi. Pemain yang juga pernah menjuarai Liga Champions 2009/2010 bersama Il Nerazzurri tersebut juga mencetak 7 gol dan 3 assist. Capaian itu membuatnya dipanggil untuk Euro 2024.

Verified Writer

Moh Ikhsani

Menulis topik tentang sepak bola.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya