TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sepak Bola Cimahi Bangkit dari Mati Suri, PSKC Promosi ke Liga 2 2020!

PSKC berhasil lolos bersama Persijap Jepara

PSKC lolos ke Liga 3 2020. Dok. PSSI

Jakarta, IDN Times - PSKC Cimahi menorehkan prestasi yang cukup baik di pengujung tahun 2019. Tim berjuluk Laskar Sangkuriang berhasil lolos ke Liga 2 usai meraih kemenangan telak 5-1 atas Tiga Naga pada laga lanjutan babak delapan besa Liga 3 wilayah barat, di Stadion Siliwangi, Bandung, Senin (23/12).

Dalam laga ini, Mochamad Rikza Syahwali menjadi pemain kunci dengan penampilan apiknya, usai mencatatkan hattrick ke gawang PS AS Abadi yang dijaga oleh Riahdo Yanuardi Purba. Gol-gol Rikza terjadi di menit ke-17, 54 dan 86. Gol lainnya ditorehkan oleh Abdul Ali Nahumarury pada menit ke-20 dan Nur Miftah Nasikin di menit ke-40.

Sementara itu, satu gol “hiburan” dari PS AS Abadi dicatatkan oleh Irfan, pada menit ke-71.

Baca Juga: Marko Simic dan Rizky Pora Jadi Top Skor dan Top Asis Liga 1 2019

1. PSKC berhasil lolos usai bersaing dengan 699 tim di Liga 3

PSKC lolos ke Liga 3 2020. Dok. PSSI

Hasil tersebut membuat PSKC berhasil mengumpulkan poin empat. Hal itu mengantarkan mereka aman di zona 3 sekaligus mengantarkan diri untuk promosi le Liga 2 musim depan.

Sementara, dua pesaing terdekatnya, Persekat dan Tiga Naga masih menempel ketat di posisi dua dan tiga, di bawahnya ada Persidi yang baru mengoleksi sebiji poin duduk sebagai juru kunci.

Keberhasilan itu berhasil diraih PSKC bukan dengan jalan yang mudah. Sebab, Liga 3 dinilai merupakan liga paling berat di dunia, karena 700 tim harus bersaing sejak babak provinsi hingga maju ke babak regional yang menyisakan 81 tim saja sampai akhirnya lolos ke babak 32 nasional dan cuma membuahkan enam tim yang boleh maju ke Liga 2.

2. Robby Darwis ingin anak asuhnya bisa membuat prestasi

Instagram/@robbydarwis6

Kemenangan ini membuat pelatih kepala PSKC Cimahi, Robby Darwis, senang bukan kepalang. Ia bersyukur anak asuhnya bisa memberikan tiga poin berarti. Terlebih, anak asuhnya tampil baik sehingga membuka peluang mereka untuk meraih prestasi terbaik, usai lolos ke Liga 2.

"Mereka juga tampil lebih percaya diri, serta bisa mengikuti instruksi dari pelatih dengan sangat baik. Saya bersyukur dengan hasil ini. Meski pun di laga pertama kami ditahan imbang 1-1 oleh Persidi, di laga ini kami tunjukkan siapa tim kami sebenarnya,” kata legenda Persib itu dikutip dari laman resmi PSSI.

"Saya harap di laga terakhir nanti, kami bisa tetap tampil konsisten, karena akan menentukan langkah kami selanjutnya di kompetisi ini," lanjut dia.

Baca Juga: Marko Simic dan Rizky Pora Jadi Top Skor dan Top Asis Liga 1 2019

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya