TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Eks Manchester City yang Membela Klub Big Six Lain pada 2023/2024

Tiga di antaranya bermain untuk Chelsea

Cole Palmer (twitter.com/ChelseaFC)

Bursa transfer musim panas 2023 menyuguhkan berbagai drama terkait kepindahan pemain ke klub barunya. Khususnya saat detik-detik terakhir penutupan bursa transfer, sederet kesepakatan tak terduga terealisasi. Salah satu transfer pemain yang menyita perhatian adalah Cole Palmer.

Palmer meninggalkan Manchester City dan merapat ke Chelsea. Ia menambah deretan eks pemain The Citizens yang kini aktif membela klub Big Six lainnya. Total, termasuk dirinya, ada enam pemain yang berpaling dari Manchester City. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1. Jadon Sancho gagal bersinar di Manchester United

Jadon Sancho (twitter.com/Sanchooo10)

Jadon Sancho sudah membela Manchester United sejak musim 2021/2022 lalu. Ia bergabung dari Borussia Dortmund, salah satu klub besar Bundesliga yang sudah dibelanya selama 4 tahun. Meski datang dari klub yang berasal dari Jerman, Sancho sejatinya merupakan jebolan dari rival Manchester United, yaitu Manchester City.

Sancho pernah bermain di tim muda Manchester City selama 2 tahun (2015--2017). Dalam waktu yang singkat itu, karier Sancho tak terlalu berkembang sehingga dilepas begitu saja ke Borussia Dortmund. Ia bersinar di sana sehingga menarik perhatian dari Manchester United. Sayangnya, Sancho gagal bersinar di Old Trafford dan lebih sering menepi karena cedera.

Baca Juga: 5 Pemain Arsenal Pakai Nomor Punggung 35 sebelum Oleksandr Zinchenko

2. Oleksandr Zinchenko meraih berbagai gelar bergengsi selama 6 musim bersama Manchester City

Oleksandr Zinchenko (twitter.com/Arsenal)

Oleksandr Zinchenko meraih kesuksesan besar di Manchester City. Bergabung pertama kali pada musim panas 2016, ia merengkuh berbagai gelar juara. Zinchenko juga jadi andalan di sisi kiri pertahanan The Citizens. Setelah 6 musim yang dipenuhi gelar bergengsi, ia akhirnya menyeberang ke klub London utara, Arsenal.

Pelatih The Gunners, Mikel Arteta, punya peran besar di balik kedatangannya ke Emirates Stadium. Pasalnya, Arteta pernah menjadi asisten Pep Guardiola saat melatih Manchester City. Zinchenko bahkan langsung dipercaya sebagai bek kiri utama. Pada musim debutnya, ia sudah diturunkan dalam 34 pertandingan di semua kompetisi.

3. Gabriel Jesus hengkang dari Manchester City karena persaingan ketat di lini serang

Gabriel Jesus (twitter.com/gabrieljesus9)

Arsenal membajak dua pemain Manchester City sekaligus pada musim panas 2022. Tak hanya Zinchenko, The Gunners juga mendapatkan jasa Gabriel Jesus. Sang pemain berlabuh ke Arsenal setelah membela Manchester City selama 5,5 musim. Gabriel hengkang karena tak diandalkan sebagai penyerang utama The Citizens.

Keputusannya untuk hijrah ke Arsenal sebenarnya tepat. Gabriel menjadi aktor krusial di lini serang Arsenal. Pada musim debutnya saja, pemain berpaspor Brasil itu sudah mencetak 11 gol dan 8 assist di semua kompetisi. Akan tetapi, catatan apik itu tertutupi oleh masalah cedera yang kerap ia alami sehingga menepi dalam sejumlah laga bersama Arsenal.

4. Karier Raheem Sterling menurun usai hengkang dari Manchester City pada musim panas 2022

Raheem Sterling (twitter.com/sterling7)

Kehadiran Erling Haaland di lini depan Manchester City memakan beberapa korban. Selain Gabriel Jesus, The Citizens juga melepas Raheem Sterling pada musim panas 2022. Pemain berusia 28 tahun itu dilego ke Chelsea. The Blues jadi klub Big Six ketiga yang pernah dibela oleh Sterling setelah Liverpool dan Manchester City.

Meski punya segudang pengalaman bersama beberapa klub besar, Sterling belum memberikan kontribusi yang signifikan untuk Chelsea. Performanya masih inkonsisten. Sterling hanya mengemas 9 gol dan 4 assist dari 40 penampilan. Ia pun gagal menyelamatkan Chelsea yang terpuruk di papan tengah klasemen English Premier League.

5. Romeo Lavia perkuat lini tengah Chelsea yang dihuni oleh banyak pemain muda berbakat

Romeo Lavia (instagram.com/chelseafc)

Romeo Lavia menyusul Sterling ke Stamford Bridge pada musim panas 2023. Kepastian ini diperoleh usai dirinya merapat dari Southampton yang terdegradasi pada musim lalu. Sebelum benar-benar hijrah ke Chelsea, Lavia sempat dikaitkan dengan Liverpool. Namun, ia lebih setuju untuk bergabung dengan The Blues.

Ia sebenarnya pernah menimba ilmu di tim akademi Manchester City. Lavia berseragam The Citizens selama 2 musim (2020--2022). Karena minimnya menit bermain di skuad utama, Lavia hengkang ke Southampton. Ia tampil impresif bersama The Saints. Lavia bersinar, tetapi itu belum cukup untuk menyelamatkan timnya dari zona degradasi.

Baca Juga: 5 Pemain Chelsea yang Bergabung dengan AS Roma sebelum Romelu Lukaku

Verified Writer

Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya