10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!

Merek Yonex hingga Li-Ning

Raket merupakan salah satu peralatan yang wajib ada dalam olahraga badminton selain shuttlecock. Raket badminton sendiri memiliki banyak merek, jenis, dan spesifikasi yang beragam. Kebanyakan raket badminton saat ini menggunakan material serat karbon yang ringan dan tahan lama.

Selain itu, ada beberapa raket badminton yang direkomendasikan untuk pemula. Raket badminton untuk pemula biasanya memiliki ukuran tangkai yang standar, grip yang nyaman, hingga tarikan senar yang standar dari 27-30 lbs.

Berikut rekomendasi raket badminton untuk pemula yang bisa kamu miliki. Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Raket Yonex Astrox Lite 27i

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Yonex Astrox Lite 27i, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Yonex)

Raket Yonex Astrox Lite 27i merupakan salah satu seri yang memiliki bobot ringan sekitar 78 gram dan kelenturan yang medium. Raket dari Yonex ini cocok untuk pemain pemula yang lebih bermain agresif dengan tenaga pukulan yang kuat.

Ada beberapa kelebihan raket Yonex ini, yaitu memiliki Rotational Generator System yang membuat raket lebih seimbang dan fleksibel. Raket ini juga menggunakan frame bermaterial Nanometric yang ringan dan kuat.

Selain itu, tarikan senar raket ini maksimal 30 lbs yang cocok untuk semua kalangan, termasuk pemula. Raket ini juga memiliki grip G5 yang lebih cocok untuk pemain dengan tangan besar atau yang suka pegangan lebih tebal.

Raket Yonex Astrox Lite 27i dijual dengan harga sekitar Rp350 ribu. Kamu bisa membelinya di toko-toko olahraga terdekat atau secara online lewat e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia.

2. Raket Yonex Astrox 99 Play

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Yonex Astrox 99 Play, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Yonex)

Rekomendasi raket badminton untuk pemula selanjutnya adalah raket dari Yonex seri Astrox 99 Play. Raket Yonex Astrox 99 Play merupakan raket yang menggunakan material full grafit, sehingga cocok untuk pemain pemula dan menengah. Raket ini memiliki bentuk ramping dengan frame Isometric yang memperluas sweet spot dan membuat pukulan lebih akurat.

Raket Yonex ini memiliki berat 4U atau sekitar 83 gram dengan tarikan senar antara 20-28 lbs. Sementara keseimbangannya termasuk head-heavy yang bisa memberikan tenaga lebih besar pada shuttlecock.

Berbeda dari raket sebelumnya, harga raket Yonex Astrox 99 Play dibanderol sekitar Rp800 ribuan. Bagi yang ingin serius menekuni badminton, bisa mempertimbangkan membeli raket ini.

3. Raket Yonex Nanoray 70 Light

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Yonex Nanoray 70 Light, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Prochampion)

Raket Yonex Nanoray 70 Light merupakan seri raket dengan bobot ringan sekitar 78 gram dan keseimbangan depan sekitar 300 mm. Raket ini cocok untuk pemula yang punya karakter lincah dan cepat.

Raket Yonex Nanoray 70 Light memiliki beberapa kelebihan, yaitu material Nanomesh dan Carbon Nanotube yang lebih ringan dan elastis. Lalu, menggunakan sambungan antara frame dan tangkai yang lebih stabil dan tahan lama. 

Raket ini memiliki tarikan senar maksimal 30 lbs dan grip G5 yang cocok untuk pemain dengan tangan besar atau lebih suka pegangan tebal. Harga Raket Yonex Nanoray 70 Light sekitar Rp399 ribu dengan beberapa pilihan warna seperti biru, hijau, ungu, dan hitam.

Baca Juga: 10 Raket Yonex Terbaik 2024 yang Kuat dan Awet, Cek Harganya!

4. Raket Yonex Astrox 88S Play

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Yonex Astrox 88S Play, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Prochampion)

Raket Yonex Astrox 88S Play merupakan raket bermaterial grafit yang didesain untuk permainan badminton ganda. Raket ini menggunakan frame yang membuat pemain lebih fleksibel melakukan ayunan secara cepat. Poros raket ini juga cukup ramping dengan keseimbangan yang lebih berat di bagian kepala.

Raket dari Yonex ini memiliki bobot 83 gram, panjang sekitar 670 mm, dan tarikan senar maksimal 28 lbs. Sementara grip-nya adalah G5 atau G6 yang cukup tebal. Harga raket ini sekitar Rp670 ribu hingga Rp720 ribu.

5. Raket Victor Auraspeed 58

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Victor Auraspeed 58, raket badminton untuk pemula (victorsport.com)

Bergeser ke merek Victor, raket badminton untuk pemula berikutnya adalah Victor Auraspeed 58. Raket ini cocok untuk pemain yang ingin menghasilkan pukulan kuat dan cepat.

Menariknya, raket ini memiliki desain frame yang dibagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian atas berbentuk kipas untuk meminimalkan hambatan angin, bagian tengah berbentuk elips untuk meningkatkan kestabilan, dan bagian bawah berbentuk kotak untuk memberikan dorongan yang kuat.

Raket dari Victor ini memiliki dua jenis, yaitu yang berbobot 4U (80-84 gram) dan 3U (85-89 gram). Sedangkan tarikan senar raket ini maksimal 27 lbs untuk ukuran 4U dan maksimal 28 lbs untuk ukuran 3U.

Raket Yonex Astrox 88S Play dibanderol cukup mahal, yaitu Rp1 juta hingga Rp1,5 juta. Jadi, coba pikir ulang jika kamu keputusanmu belum matang untuk menekuni olahraga badminton.

Baca Juga: 5 Cara Memegang Raket Badminton, yang Mana Andalanmu?

6. Raket Victor Hypernano X20

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Victor Hypernano X20, raket badminton untuk pemula (tokopedia.com)

Raket Victor Hypernano X20 merupakan raket ideal yang menggunakan bahan grafit, resin, dan 6.8 shaft untuk permainan yang lebih nyaman. Raket ini dirancang untuk memberikan ayunan yang lebih nyaman dengan stabilitas dan ketahanan yang baik.

Raket dari Victor ini memiliki tarikan senar hingga 35 lbs untuk ukuran 3U dan 34 lbs untuk ukuran 4U. Sementara bobotnya sekitar 85-89 gram untuk ukuran 3U dan 80-84 gram untuk ukuran 4U.

Raket Victor Hypernano X20 dibanderol dengan harga Rp800 ribuan. Raket ini bisa dibeli di toko-toko olahraga atau secara online di e-commerce.

7. Raket Victor Thruster K HMR L

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Victor Thruster K HMR L, raket badminton untuk pemula (tokopedia.com)

Raket Victor Thruster K HMR L jadi rekomendasi raket badminton untuk pemula selanjutnya. Raket seri power ini dibekali dengan bobot 78 gram dan keseimbangan belakang yang cocok dipakai pemula untuk permainan agresif. Ada beberapa kelebihan raket dari Victor ini, yaitu High Modulus Reinforced Frame yang lebih kuat dan tahan lama.

Raket ini juga menggunakan Nano Fortify TR+, yaitu material nano komposit yang membuatnya lebih ringan dan responsif. Selain itu, material raket ini juga terbuat dari serat karbon Pyrofil yang lebih halus.

Raket dari Victor ini bisa menggunakan tarikan senar maksimal 28 lbs dan ukuran grip G5. Sementara harganya sendiri sekitar Rp500 ribuan.

Baca Juga: 5 Raket Badminton Termahal di Dunia, Ada Limited Edition!

8. Raket Li-Ning Ignite 7

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Li-Ning Ignite 7, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Sports Center)

Raket Li-Ning Ignite 7 merupakan raket berbobot 77 gram dan keseimbangan depan yang cocok untuk pemain cepat dan kuat. Raket ini memiliki daya tolak yang lebih tinggi, sehingga akan memberikan ayunan yang lebih mudah dan cepat.

Selain itu, raket Li-Ning ini juga memiliki frame yang aerodinamis untuk memberikan sweet spot lebih luas. Harga raket ini sekitar Rp550 ribu dan bisa dibeli secara online di e-commerce.

9. Raket Li-Ning SS 99 Plus

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Li-Ning SS 99 Plus, raket badminton untuk pemula (Shopee Mall/Li-Ning Official)

Selevel di atas raket sebelumnya, raket Li-Ning SS 99 Plus merupakan seri Super Series yang berbobot sedang (86 gram) dengan keseimbangan netral (295 mm). Raket ini cocok dipakai pemula yang ingin bermain serbabisa.

Ada beberapa kelebihan raket dari Li-Ning ini, yaitu Dynamic Optimum Frame, High Tensile Slim Shaft, Wing Stabilizer, dan TB Nano Powertec. Raket ini memiliki tarikan senar maksimal 28 lbs dengan grip G4 yang cocok untuk pemain yang lebih suka pegangan tipis.

Harga raket Li-Ning SS 99 Plus sekitar Rp600 ribu hingga Rp700 ribu. Raket ini bisa dibeli lewat e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee.

10. Raket Li-Ning Windstorm 72

10 Rekomendasi Raket Badminton untuk Pemula, Terbaik!Li-Ning Windstorm 72, raket badminton untuk pemula (Shopee mall/Sportygo)

Raket Li-Ning Windstorm 72 merupakan rekomendasi raket badminton untuk pemula yang didesain untuk permainan cepat dan lincah. Raket ini memiliki bobot yang sangat ringan, yaitu 72 gram dengan tarikan maksimal 28 lbs.

Salah satu raket terbaik dari Li-Ning ini juga memiliki teknologi Aerotec-beam System yang membuat frame lebih aerodinamis dan nyaman saat diayun. Jika tertarik, raket Li-Ning Windstorm 72 dijual dengan harga Rp1,2 jutaan.

Demikianlah kumpulan rekomendasi raket badminton untuk pemula dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp300 ribu hingga Rp1 jutaan. Sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan permainanmu, ya!

Baca Juga: Jenis-Jenis Tarikan Senar Raket Badminton dan Cara Memilihnya

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya