7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya Androgini

Pernah bawa timnas China raih medali Olimpiade

Yang Shuyu merupakan pemain basket putri asal China yang menyita perhatian karena memiliki penampilan fisik dan perawakan seperti seorang laki-laki. Yang Shuyu saat ini bermain di klub asal China, Inner Mongolia dan tampil bersama timnas basket China untuk sejumlah kejuaraan.

Selain itu, Yang Shuyu juga terkenal sebagai brand ambassador rumah mode asal Milan, Italia, yaitu Prada. Menariknya, Yang ditunjuk sebagai model untuk koleksi pakaian pria dari rumah mode tersebut. Penasaran dengan sosok Yang Shuyu? Yuk, simak fakta-fakta menarik lainnya tentangnya!

1. Yang Shuyu merupakan pebasket putri asal China dengan tinggi 180 cm. Ia lahir pada 6 Maret 2002 di Kunming, China

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (fiba.basketball)

2. Yang Shuyu memiliki kakak yang juga pemain basket profesional bernama Yang Liwei. Kakak beradik tersebut terpaut usia 7 tahun

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Liwei (kiri) dan Yang Shuyu (kanan), pemain basket asal China (instagram.com/yanglw)

3. Yang Shuyu memulai karier basket sejak 2014 dan bergabung klub Guangdong Dongguan Xintongsheng pada 2018-2022

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (fiba.basketball)

4. Pada November 2022, Yang Shuyu bergabung Inner Mongolia dan meraih runner-up WCBA 2023

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (fiba.basketball)

5. Di usia 19 tahun, Yang Shuyu debut dalam Olimpiade Tokyo 2020. Timnas China berhasil memboyong medali perunggu kala itu

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (instagram.com/shuyu_yang0306)

Baca Juga: 7 Fakta Lee Kwan Hee, Pebasket Korea di Single's Inferno 3

6. Di luar lapangan, Yang Shuyu pernah didapuk menjadi brand ambassador brand Prada. Menariknya, ia menjadi model untuk busana pria

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (instagram.com/prada)

Baca Juga: 18 Pemain Basket Tertinggi di Dunia, Tingginya Bikin Tercengang!

7. Bersama timnas China, Yang Shuyu raih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 serta medali emas di Asian Games 2022 dan Piala Asia 2023

7 Fakta Yang Shuyu, Pebasket Putri China yang Bergaya AndroginiYang Shuyu, pemain basket asal China yang jadi brand ambassador Prada (fiba.basketball)

Itulah tadi beberapa fakta tentang Yang Shuyu, pemain basket putri asal China yang memperkuat timnas China dan klub Inner Mongolia. Dia sukses memenangkan beberapa trofi bergengsi bersama timnya sekaligus aktif menjadi brand ambassador Prada.

Baca Juga: 10 Pemain Basket Terpendek di NBA, Paling Pendek 160 Cm!

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya