Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!

Verstappen masih bisa menambah rekornya

Max Verstappen makin mengukuhkan posisinya sebagai pembalap top Formula 1. Ia menorehkan rekor baru pada balapan seri GP Italia, Minggu (3/9/2023) lalu. Pembalap asal Belanda tersebut memecahkan rekor sebagai pembalap dengan kemenangan beruntun terbanyak dengan sepuluh kemenangan. Ia mengalahkan rekor Sebastian Vettel dengan sembilan kemenangan yang dibuatnya pada 2012/2013.

Verstappen memulai karier balapnya di F1 sejak 2015. Meski masih muda, pembalap yang akan genap berusia 26 tahun pada September nanti ini telah memegang banyak rekor di sana. Selain rekor kemenangan beruntun, rekor apa saja yang dipegang Max Verstappen?

1. Pembalap termuda yang mengikuti balapan

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen saat masih membalap untuk Toro Rosso. (twitter.com/F1)

Max Verstappen melakoni debutnya sebagai pembalap Formula 1 pada 2015 di GP Australia. Debutnya tersebut sekaligus memecahkan rekor sebagai pembalap termuda pada usia 17 tahun 166 hari. Rekor tersebut sebelumnya dipegang Jaime Alguersuari di GP Hungaria pada 2009. Pada musim pertamanya di F1, Verstappen membalap untuk tim Toro Rosso dan berpasangan dengan Carlos Sainz. Sayangnya, ia dan Sainz gagal finis di balapan tersebut karena mengalami masalah mesin pada mobilnya.

2. Pembalap termuda yang meraih poin

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen saat masih di Toro Rosso. (redbull.com)

Max Verstappen mengalami nasib sial pada debutnya di GP Australia karena mengalami masalah mesin pada lap ke-34. Ia baru meraih poin pada balapan keduanya di GP Malaysia pada 2015. Pada balapan tersebut, dirinya start di posisi ke-6 di belakang Daniil Kvyat yang saat itu membalap untuk Red Bull. Pembalap asal Belanda tersebut berhasil menyelesaikan balapan dengan finis di posisi ke-7 pada usia 17 tahun 180 hari. Itu sekaligus menjadikannya pembalap termuda yang meraih poin di F1.

3. Pembalap termuda yang memenangi balapan

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (redbull.com)

Pada 2016, Max Verstappen langsung mendapatkan promosi ke Red Bull setelah membalap semusim bersama tim satelit mereka, Scuderia Toro Rosso. Keputusan Red Bull mempromosikan Verstappen sempat diragukan banyak fans karena usianya yang masih terlalu muda. Namun, ia menjawab keraguan mereka dengan raihannya di GP Spanyol pada 2016. Dirinya berhasil meraih posisi pertama setelah Lewis Hamilton dan Nico Rosberg, yang saat itu mendominasi musim 2016, mengalami tabrakan pada lap pertama dan tidak bisa menyelesaikan balapan. Raihannya tersebut menjadikan dirinya sebagai pembalap termuda yang memenangi balapan pada usia 18 tahun 228 hari.

4. Pembalap termuda yang berhasil naik podium

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (tengah) bersama Kimi Raikkonen (kiri) dan Sebastian Vettel (kanan) pada GP Spanyol 2016. (twitter.com/F1)

Kemenangan Max Verstappen di GP Spanyol pada 2016 juga menjadi podium pertamanya di Formula 1. Ia mengalahkan rekor Sebastian Vettel yang juga memenangi GP Italia pada 2008. Pembalap termuda kedua yang meraih podium ditempati Lance Stroll di GP Azerbaijan pada 2017, selisih 11 hari lebih tua dari Max Verstappen saat meraih podium pertamanya.

5. Pembalap termuda yang memimpin satu lap

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen saat memenangi GP Spanyol 2016. (twitter.com/redbullracing)

Pada GP Spanyol 2016, Max Verstappen menciptakan tiga rekor baru. Selain menjadi pembalap termuda yang meraih kemenangan dan podium, ia menjadi pembalap termuda yang memimpin satu lap balapan. Ia berhasil memimpin balapan saat menyisakan 22 lap lagi. Pada akhirnya, balapan dimenangi Verstappen, diikuti duo Ferrari saat itu, Kimi Raikkonen di urutan kedua dan Sebastian Vettel di urutan ketiga.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kemenangan Max Verstappen di GP Italia 2023

6. Pembalap termuda yang mencatatkan fastest lap

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (redbull.com)

Pada musim yang sama, Max Verstappen mencatatkan diri sebagai pembalap termuda dengan waktu tercepat. Ia meraih rekor tersebut saat GP Brasil 2016 dalam kondisi lintasan basah dengan waktu 1:25.305 pada lap ke-67 dalam usia 19 tahun 44 hari. Sedangkan, rekor lap di Sirkuit Interlagos dipegang Valtteri Bottas dengan catatan waktu 1:10.540 pada 2018.

7. Pembalap termuda yang mencetak Grand Slam

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (redbull.com)

Grand Slam merupakan capaian seorang pembalap yang berhasil meraih pole position pada kualifikasi, lap tercepat, dan juara lomba pada satu seri Grand Prix. Verstappen sendiri meraih Grand Slam pada GP Austria 2021 pada usia 23 tahun 277 hari. Saat itu, dia berhasil finis di depan Valtteri Bottas di posisi kedua dan Lando Norris yang meraih podium pertamanya di posisi ketiga.

8. Finis podium terbanyak dalam semusim

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (twitter.com/Max33Verstappen)

Selain rekor pembalap termuda, Max Verstappen juga menorehkan rekor dalam jumlah podium terbanyak dalam semusim. Pada 2021, ia mencatatkan rekor sebagai pembalap yang berhasil meraih podium terbanyak di Formula 1 dengan 18 kali podium dari 22 balapan dalam 1 musim. Pencapaiannya tersebut mengalahkan rekor Michael Schumacher (2002), Sebastian Vettel (2011), dan Lewis Hamilton (2015, 2016, 2018, 2019) yang masing-masing meraih 17 podium dalam 1 musim. Rekor ini masih bisa terpecahkan pada 2023 mengingat ia sudah mengantongi 14 podium secara beruntun.

9. Poin terbanyak dalam semusim

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (redbull.com)

Pada 2022, Max Verstappen berhasil meraih poin terbanyak dalam semusim dengan 454 poin. Capaian tersebut mengalahkan rekor Lewis Hamilton pada 2019 yang meraih 419 poin. Rekornya kemungkinan besar dapat terpecahkan lagi olehnya pada 2023. Saat ini, pembalap Red Bull tersebut telah memperoleh 364 poin dari 14 Grand Prix yang sudah berjalan.

10. Kemenangan terbanyak dalam semusim

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (twitter.com/Max33Verstappen)

Max Verstappen berhasil melewati rekor Michael Schumacher dan Sebastian Vettel dengan memenangkan 15 dari 22 balapan pada 2022. Schumacher (2004) dan Vettel (2013) masing-masing memegang 13 kemenangan. Lagi-lagi, pada 2023, rekor tersebut masih bisa terpecahkan karena saat ini Verstappen telah meraih 12 kemenangan dan balapan masih menyisakan 8 seri lagi.

11. Rekor kemenangan beruntun diraih pada 2023

Pada 2023 ini, Max Verstappen menciptakan rekor baru. Ia berhasil memenangi sepuluh balapan secara berturut-turut setelah meraih kemenangan di GP Italia pada Minggu (3/9) di Sirkuit Monza. Capaian tersebut mengalahkan rekor Sebastian Vettel pada 2013 dengan sembilan kemenangan. Verstappen masih bisa memperpanjang rekornya pada sisa musim 2023 yang siap menghadirkan delapan balapan lagi.

12. Super License termahal di Formula 1

Segudang Rekor Max Verstappen di Formula 1, Banyak!Max Verstappen (twitter.com/Max33Verstappen)

Super License merupakan salah satu syarat utama bagi pembalap untuk dapat mentas di Formula 1. Pada 2023, Red Bull harus membayar Super License Max Verstappen sebesar 963.800 euro (Rp 18,5 miliar). Biaya tersebut menjadi yang termahal. Sebab, pada 2022, pembalap Red Bull tersebut meraih poin sebanyak 454 poin.

Itulah sederet rekor yang telah diciptakan Max Verstappen. Ia sendiri masih bisa menciptakan rekor-rekor baru di Formula 1 2023, mengingat balapan masih menyisakan delapan seri lagi. Kira-kira, rekor apa lagi yang bisa Verstappen pecahkan? Patut kita simak sisa balapan F1 2023 ini!

Baca Juga: Max Verstappen Pecahkan Rekor saat Menang di Formula 1 GP Italia 2023

Widyo Andana Pradiptha Photo Verified Writer Widyo Andana Pradiptha

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya