Spanyol, Sang Juara Bertahan Piala Dunia Basket Tiba di Jakarta

Spanyol siap pertahankan gelar Piala Dunia Basket

Jakarta, IDN Times - Juara bertahan Piala Dunia Basket, Spanyol sudah tiba di Jakarta. Dipimpin pelatih Sergio Scariolo dan kapten veteran Rudy Fernandez, tim Matador tiba di Jakarta pada Rabu (23/8/2023) pagi.

Point guard Alberto Diaz yang sebelumnya dikhawatirkan absen akhirnya pulih tepat waktu. Ini membuat Jaime Fernández yang tadinya disiapkan sebagai pengganti tercoret.

Salah satu penggawa Spanyol, Juancho Hernangomez, tampak begitu antusias setibanya di Jakarta jelang Piala Dunia Basket 2023. Ini adalah kali pertama dia ke Indonesia, dan ada satu hal yang akan langsung dia lakukan.

"Pertama kali ke Indonesia, saya sangat senang. Saya siap makan sesuatu di sini," kata Hernangomez yang juga sosok pemeran Bo Cruz dalam film Hustle, saat tiba di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (23/8/2023).

Baca Juga: Prancis Tak Mau Sesumbar di Piala Dunia Basket 2023

1. Spanyol bertengger di peringkat 1 FIBA

Spanyol, Sang Juara Bertahan Piala Dunia Basket Tiba di JakartaSkuad Spanyol untuk Piala Dunia Basket 2023. (dok. LOC PIala Dunia Basket 2023)

Spanyol saat ini berada di peringkat 1 FIBA, dengan status sebagai juara bertahan Piala Dunia Basket sekaligus juara FIBA EuroBasket 2022. Mereka datang bermodal tiga kemenangan dan dua kekalahan dalam lima laga pemanasan

Tercatat, Spanyol menghadapi Venezuela, Slovenia, Amerika Serikat, Kanada, dan Republik Dominika dalam laga pemanasan. Mereka menang atas Venezuela, Slovenia, dan Republik Dominika, tapi tumbang di tangan Kanada dan Amerika Serikat.

Baca Juga: Brasil dan Prancis Tiba di Jakarta, Sambut Piala Dunia Basket 2023

2. Iran juga sudah tiba di Indonesia

Spanyol, Sang Juara Bertahan Piala Dunia Basket Tiba di JakartaSkuad Spanyol untuk Piala Dunia Basket 2023. (dok. LOC PIala Dunia Basket 2023)

Sehari sebelumnya, tim Iran juga sudah tiba di Jakarta. Iran yang dipimpin center veteran Hamed Haddadi akan menghadapi Brasil pada laga pembuka Piala Dunia Basket 2023 pada 26 Agustus.

Iran berada satu grup dengan Spanyol, Pantai Gading, dan Brasil di Piala Dunia Basket 2023. Dari semua lawan, jelas Spanyol jadi lawan yang kudu diperhitungkan Hamed Haddadi dan kolega.

Baca Juga: Tim Pantai Gading Tiba, Siap Jalani Piala Dunia Basket 2023

3. Spanyol akan mulai mentas pada 26 Agustus

Spanyol, Sang Juara Bertahan Piala Dunia Basket Tiba di JakartaSkuad Spanyol untuk Piala Dunia Basket 2023. (dok. LOC PIala Dunia Basket 2023)

Sama seperti Iran, Spanyol akan mulai beraksi di Piala Dunia Basket 2023 pada Sabtu (26/8/2023), melawan Pantai Gading. Dua hari berselang, Spanyol akan melawan Brasil, ditutup melawan Iran pada Rabu, 30 Agustus.

Berikut daftar nama pemain Spanyol untuk Piala Dunia Basket 2023:

  • Alex Abrines (Small Forward)
  • Santi Aldama (Center)
  • Dario Brizuela (Shooting Guard)
  • Victor Claver (Power Forwards)
  • Alberto Diaz (Point Guard)
  • Rudy Fernandez (Shooting Guard)
  • Usman Garuba (Power Forward)
  • Juancho Hernangomez (Power Forward)
  • Willy Hernangomez (Center)
  • Sergio Llull (Point guard)
  • Joel Parra Lopez (Power Forward)
  • Juan Nunez (Point guard).

Pelatih: Sergio Scariolo

Berikut juga daftar nama pemain Iran untuk Piala Dunia Basket 2023:

  • Hamed Haddadi (Center)
  • Behnam Yakhchali (Guard)
  • Arsalan Kazemi (Power Forward)
  • Meysam Mirzaei (Center)
  • Sajad Mashayekhi (Point Guard)
  • Mohammad Amini (Shooting guard)
  • Jalal Aghamiri (Center)
  • Matin Aghajanpour (Forward)
  • Hassan Aliakbari (Forward))
  • Sina Vahedi (Guard)
  • Navid Rezaeifar (Shooting Guard)
  • Peter Grigorian (Forward).

Pelatih: Hakan Demir

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya